Indonesia Positif

Debat Calon Ketua OSIS SMAN 2 Kota Batu Didesain Bak Pilkada

Jumat, 26 Agustus 2022 - 15:27 | 105.08k
Suasana penyampaian visi misi Calon Ketua Osis SMAN 2 Kota Batu. (Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Suasana penyampaian visi misi Calon Ketua Osis SMAN 2 Kota Batu. (Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BATU – Bak pelaksanaan Pilkada, debat terbuka disela-sela penyampaian visi dan misi yang dilakukan 10 kandidat Calon Ketua OSIS SMAN 2 Kota Batu berlangsung seru.

Tanpa canggung, 10 kandidat Ketua OSIS menyampaikan visi misi mereka dihadapan dewan guru, panitia dan pengawas pemilihan OSIS.

Advertisement

Beragam visi dan misi disampaikan para kandidat secara gamblang. Ya beginilah suasana kampanye pemilihan Ketua Osis SMAN 2 Kota Batu.

SMAN-2-Kota-Batu-b.jpg

"Ini merupakan bentuk pembelajaran proyek pelajar Pancasila di kota kami, sebelumnya anak-anak sudah mendapatkan pengetahuan tentang pesta demokrasi dari Komisioner KPU Kota Batu, hari ini pengetahuan itu dipraktekkan," ujar Kepala Sekolah SMAN 2 Batu, Anto Dwi Cahyono SPd MM.

Hari ini, kata Anto, kandidat menyampaikan visi misi di depan pemilih. "Kelas kita perumpamakan sebagai partai politik, setiap kelas ada satu kandidat, karena kelas XI di tempat kita ada sepuluh, maka ada sepuluh kandidat yang mengikuti kampanye untuk memilih Ketua Osis masa Bhakti tahun 2022 hingga 2023," ujar Anto.

Para kandidat ini semua berasal dari kelas XI, kelas X juga dilibatkan namun saat ini baru sebatas memberikan pengalaman, belum dijadikan pengurus inti.

SMAN-2-Kota-Batu-c.jpg

Lewat kegiatan ini para siswa diberikan pengetahuan tentang pesta demokrasi di Indonesia, kemudian didorong membuat perencanaan yang kemudian berlanjut dengan membuat rule model pemilihan.

"Desainnya dibuat mirip dengan sistem pemilu di Indonesia, ada parpol, ada KPU ada juga Bawaslunya, kita berharap dengan cara ini, para siswa memahami bagaimana pesta demokrasi di negeri kita," ujar Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Batu ini.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES