Kuliner

Bakso Mama Sara Jadi Pilihan Warga Cirebon Nikmati Kuliner Akhir Pekan

Senin, 21 Desember 2020 - 05:25 | 338.60k
Bakso Lava, pedas dan nikmat (Foto: Dede Sofiyah/Times Indonesia)
Bakso Lava, pedas dan nikmat (Foto: Dede Sofiyah/Times Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, CIREBONBakso merupakan makanan khas Nusantara yang mudah ditemui di berbagai daerah di wilayah Indonesia. Bakso memiliki bahan dasar tepung dan juga daging sapi giling, kemudian diolah dan dibentuk bulat, dicampur dengan kuah kaldu sapi bening, bihun, mie, sawi hijau dan toge.

Rata-rata bakso memakai bahan baku yang hampir semuanya sama dengan resep yang hampir serupa. Namun, dalam variannya kini bakso di Nusantara sudah beraneka ragam.

Advertisement

Seperti bakso jumbo, bakso buaya, bakso mangkok dan bakso beranak. Para pedagang bakso terus melakukan berbagai inovasi dari bentuk bakso yang dibuat sedemikian unik.

Salah satunya adalah warung Bakso Mama Sara, yang berada di Jalan Syekh Nurjati Rt 01 Rw 01 blok  Pajerukan Desa Wanasaba Lor, Kecamatan Talun, Cirebon.

Bakso Lava a

Pemilik warung bakso, Nurhayati mengatakan usahanya sudah berdiri sejak belasan tahun yang lalu dan menjadi usaha keluarga. Hingga saat ini, bakso mama sara semakin eksis dan banyak digemari. Bakso Mama Sara memiliki berbagai varian bakso.

"Alhamdulillah sekarang sudah ada delapan varian bakso, yang paling diminati adalah bakso lava dan juga bakso cumi,"ujarnya, Minggu (20/12/2020).

Dalam membangun usahanya, Nurhayati terus mengedepankan rasa. Resep yang dipakai pun hampir sama dengan bakso pada umumnya.

"Untuk harga sendiri kita mematok harga bakso mulai dari Rp 9.000 sampai termahal untuk bakso cumi Rp 40.000," ucapnya.

Dalam sehari, Ia bisa menghabiskan ratusan porsi bakso, baik untuk dinikmati ditempat ataupun dibawa pulang. Bagi para pecinta pedas, bakso lava bisa menjadi pilihan. Karena rasanya yang sangat pedas dan didalamnya diisi oleh cabe setan juga beberapa bakso kecil dan telor kecil menambah kenikmatan saat di santap.

"Setiap hari orang yang beli itu datang dan pergi, apalagi weekend," kata pemilik warung bakso Mama Sara, Nurhayati .(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES