Kuliner

Buka Puasa Menu Pecekan ala Wabup Probolinggo

Jumat, 14 April 2023 - 12:44 | 96.85k
Aneka menu sederhana tersaji di meja makan kediaman Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko, dilengkapi pecekan ikan sambal kacang. (Foto: Rhomadona/TIMES Indonesia)
Aneka menu sederhana tersaji di meja makan kediaman Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko, dilengkapi pecekan ikan sambal kacang. (Foto: Rhomadona/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Menu buka puasa tak harus mewah. Sekalipun buka puasa pejabat daerah. Seperti buka puasa di bulan Ramadan ala Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko dengan menu pecekan.

Ya, bagi warga Probolinggo yang dominan etnis Madura, menu pecekan sudah bukan hal baru. Bahkan, menu tersebut seakan wajib tersaji di meja makan.

Advertisement

Begitu juga menu buka puasa Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko. Ia doyan menu pecekan untuk buka puasa. Sama seperti menu yang disantap warga Probolinggo pada umumnya.

TIMES Indonesia berkesempatan berbuka puasa bersama Timbul di kediaman pribadinya, Desa Maron Wetan, Kecamatan Maron, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (9/4/2023).

Sekitar pukul 16.30, meja makan sederhana di dalam rumah Timbul sudah lengkap. Nasi putih dan nasi jagung, aneka kudapan, ikan laut, tempe dan tahu goreng, serta dadar jagung.

Nah, untuk menu pecekan yang dipilih Timbul adalah pecekan ikan laut dengan sambal kacang. Warna coklat sambalnya khas banget. Rasa kacang gorengnya begitu terasa, dengan paduan rasa pedas yang pas.

Kepada TIMES Indonesia Timbul menuturkan, menu tersebut sudah biasa baginya. "Sejak dulu sampai sekarang yang terbiasa menu seperti ini," katanya.

Lalu, apakah politisi PDI Perjuangan ini tidak terbiasa menyantap menu mewah seperti di rumah makan dan hotel? "Ya terbiasa juga. Paling kalau pas kegiatan di luar," ujarnya, sambil isi ulang kuah sayur di piringnya.

Lalu, siapakah yang masak menu pecekan saat buka puasa tersebut? Wabup Probolinggo dua periode ini mengatakan bahwa semuanya dimasak oleh istri tercintanya, Nunung Timbul Prihanjoko.

Nunung juga dibantu oleh keluarganya yang setiap hari kerap berkunjung ke rumahnya. Maklum, tempat tinggal keluarga orang nomor satu di Kabupaten Probolinggo ini tak jauh dari kediaman Timbul. Mayoritas tinggal di Desa Maron Wetan, Kecamatan Maron.

Begitu juga ketika ada kegiatan di kediaman Timbul Prihanjoko. Mereka yang membantu menyiapkan kebanyakan keluarganya sendiri.

Bagaimana, ingin mencoba buka puasa di bulan Ramadan dengan menu pecekan ala Wabup Probolinggo Timbul Prihanjoko? (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES