Eksplorasi Rasa Pizza Unik di Seluruh Dunia: Dari Daging Ular Hingga Durian
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pizza bisa dibilang sebagai salah satu kuliner paling terkenal di dunia. Tidak hanya menjadi hidangan yang akrab, tetapi makanan ini juga sebagai media kreativitas bagi para koki di berbagai belahan dunia.
Inovasi rasa yang unik menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta kuliner yang selalu mencari pengalaman baru dan berani mencoba hal-hal baru. Berbagai gerai pizza baik mulai gerai lokal maupun yang mendunia berusaha menciptakan sensari baru bagi para penikmat kuliner.
Advertisement
Berikut adalah beberapa varian pizza yang menawarkan pengalaman tak lazim dan tidak terlupakan di berbagai penjuru dunia.
1. Pizza Daging Ular di Hong Kong
Pizza Hut Hong Kong telah membuat terobosan yang unik dengan menciptakan pizza berisi daging ular. Kolaborasi dengan restoran Ser Wong Fun menghasilkan kreasi yang menggabungkan irisan tipis daging ular, jamur hitam, dan ham kering.
Meskipun mungkin terdengar aneh, rasa makanan ini berhasil menciptakan sensasi dan kehebohan di dunia kuliner Hong Kong. Namun banyak orang yang mengatakan rasanya lebih dominan jamur dan kejunya.
2. Pizza Tonkotsu Ramen di Jepang
Pizza Hut Jepang mempersembahkan kreasi luar biasa dengan menggabungkan dua makanan favorit Jepang, pizza dan ramen, dalam satu hidangan. Jenis gabungan ini disebut Pizza Tonkotsu Ramen.
Pizza Tonkotsu Ramen mereka menampilkan potongan tonkotsu ramen (sup tulang babi) sebagai topping. Kombinasi unik ini menghadirkan harmoni cita rasa yang menyatu, memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para penikmatnya.
3. Pizza dengan Boba di Amerika
Dominos Amerika merespons tren minuman global dengan menciptakan pizza yang menggabungkan rasa manis dan kenyal dari boba. Topping bola-bola kenyal boba menambahkan dimensi baru pada pizza, menghadirkan perpaduan yang mengejutkan antara makanan dan minuman dalam satu sajian.
4. Pizza Durian di Malaysia
Keunikan pizza di Malaysia tidak hanya terbatas pada toppingnya, melainkan juga memasukkan buah lokal terkenal, durian. Pizza durian menjadi varian yang menarik dengan kombinasi unik antara kelezatan pizza dan rasa khas durian yang begitu mencolok. Bagi para pecinta durian, ini adalah wajib coba untuk menggali sensasi baru.
5. Pizza Paella di Spanyol
Spanyol menawarkan inovasi dengan memadukan pizza dengan hidangan tradisional mereka, paella. Paella merupakkan sajian nasi yang diisi dengan berbagai bahan seperti udang, kerang, dan saffron.
begitu juga dengan Pizza Paella. Makanan ini disajikan dengan topping seperti udang, kerang, dan saffron, menciptakan paduan rasa Mediterania yang kaya. Ini adalah contoh bagaimana dua warisan kuliner bisa bergabung untuk menciptakan pengalaman gastronomi yang unik.
Eksplorasi rasa ini tidak hanya menunjukkan kekayaan kreativitas koki di seluruh dunia, tetapi juga memberikan para pecinta kuliner kesempatan untuk menjelajahi sensasi baru.
Dengan mencoba varian pizza yang tak lazim ini, seseorang dapat merasakan beragam cita rasa yang membuka wawasan tentang keberagaman kuliner global dan memperkaya pengalaman kuliner pribadi. Jadi, beranikah Anda menjelajahi keunikan pizza di berbagai belahan dunia?
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Khodijah Siti |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |