Kuliner

Lezat dan Gurih: Resep Sederhana Kripik Pisang Asin

Senin, 15 Januari 2024 - 02:24 | 93.79k
Ilustrasi: Keripik pisang asin. (Foto: topntp26/Freepik)
Ilustrasi: Keripik pisang asin. (Foto: topntp26/Freepik)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menikmati pisang tidak hanya dengan mengupas kulit lalu mengunyahnya. Ada puluhan cara lain  untuk menyantap buah tropis yang kaya nutrisi tersebut. Salah satunya adalah dengan membuatnya menjadi kripik pisang.

Kripik pisang merupakan camilan tradisional yang gampang di jumpai di Negeri Katulistiwa ini. Banyaknya bahan mentah yang melimpah membuat penduduk negari Minion ini harus pintar mengolahnya menjadi makanan lain yang tak kalah lezat, salah satunya keripik pisang.

Advertisement

Banyak ragam rasa yang bisa dipadukan dengan makanan ini, Namun, saat ini kita akan membahas lebih dalam mengenai kripik pisang asin. Kombinasi manis pisang dengan sentuhan garam asin menciptakan sensasi rasa yang tak terlupakan. Berikut adalah resep sederhana yang bisa anda coba buat di rumah.

Resep Kripik Pisang Asin

Bahan-bahan:

  • 5 buah pisang kepok, pilih yang sudah mengkal atau setengah matang
  • Garam 1 sendok makan
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
  • air 1/2 gelas

Cara Pembuatan:

1. Pemilihan Pisang

Pilih pisang kepok setenagh matang dengan kulit yang agak kekuningan dan masih ada sisi hijaunya. Pisang setengah matang akan memberikan kelembutan dan rasa manis, serta tekstur renyah yang pas pada kripik.

2. Pengupasan Pisang

Kupas kulit pisang dan potong ujung-ujungnya. Pastikan pisang sudah dikupas dengan baik dan bersih. bersihkan dari serat masih yang menempel.

3. Pemotongan Tipis

Iris pisang dengan ketebalan sekitar 2-3 mm. Semakin tipis irisan pisang, kripik akan semakin renyah setelah digoreng. Gunakan alat mandolin (alat serut pisang) atau pisau yang tajam untuk memudahkan proses ini.

4. Pemberian Garam

Campur air dan garam dalam wadah, larutkan. Tambahkan irisan pisang ke dalamnya. Pastikan larutan garam merata di setiap bagian pisang. Guncang-guncangkan wadah agar garam meresap dengan baik.

5. Pengolesan Minyak

Panaskan minyak goreng dalam jumlah yang cukup di wajan. Sementara menunggu minyak panas, Anda bisa mengolesi irisan pisang dengan sedikit minyak goreng panas. Langkah ini akan membantu kripik menjadi lebih renyah.

6. Penggorengan

Goreng irisan pisang dalam minyak yang sudah panas hingga berwarna kecokelatan. Pastikan untuk membaliknya agar kedua sisi matang secara merata. Jangan terlalu banyak menggoreng dalam satu waktu agar kripik tidak saling menempel.

7. Penirisan dan Penyimpanan

Angkat irisan pisang yang sudah matang dan tiriskan dari minyak. Letakkan di atas kertas minyak atau tisu dapur untuk menyerap sisa minyak. Setelah dingin, simpan dalam wadah kedap udara untuk menjaga kelembutan dan kelezatan kripik pisang asin.

Kripik pisang asin siap disajikan. Nikmati kelezatannya sebagai camilan sehat untuk menemani waktu santai.Cobalah resep sederhana kripik pisang asin ini di rumah. Dengan bahan yang mudah didapatkan dan langkah-langkah yang praktis, anda bisa menikmati camilan lezat yang siap mengajak lidah bergoyang. Selamat menikmati!.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Khodijah Siti
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES