News Commerce Indonesia Bangkit

Gran Melia Jakarta, Hotel Bintang Lima dengan Lokasi Strategis di Jakarta Selatan

Selasa, 16 Maret 2021 - 10:02 | 182.17k
Gran Melia Hotel terletak di lokasi yang bergengsi di pusat perekonomian dan diplomatik Jakarta. (Foto-foto: Gran Melia Hotel for TIMES Indonesia)
Gran Melia Hotel terletak di lokasi yang bergengsi di pusat perekonomian dan diplomatik Jakarta. (Foto-foto: Gran Melia Hotel for TIMES Indonesia)
FOKUS

Indonesia Bangkit

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTAGran Melia Jakarta terletak di area segitiga emas Jakarta atau yang lebih dikenal dengan wilayah Kuningan, Jakarta Selatan, menjadikan posisinya sangat strategis karena dikelilingi oleh kedutaan besar dan pusat perkantoran.

Selain itu, Gran Melia Jakarta memiliki akses yang sangat mudah untuk menuju pusat perbelanjaan seperti Lotte Shopping Avenue, Kota Kasablanka, ITC Kuningan, Kuningan City, Grand Indonesia, dan Plasa Indonesia. Begitu pula dengan akses ke tempat rekreasi seperti Monumen Nasional, Kota Tua Jakarta, dan beberapa museum ternama. Hotel mewah berbintang lima ini memiliki akses yang mudah dari bandara Halim Perdana Kusuma maupun Bandara International Soekarno Hatta.

Advertisement

“Gran Meliã Jakarta merupakan hotel berbintang lima dengan jaringan internasional yang tersebar di banyak negara di dunia. Menekankan pada budaya Spanyol dengan keramah tamahan Indonesia menjadikan hotel mewah di Jakarta ini pilihan bagi para pengusaha maupun keluarga,” jelas Wike Trisnandhini, Assistant Director Marketing Communications Gran Melia  Jakarta.

Wike mengatakan, dengan penerapan protokol kesehatan dan keselamatan yang menyeluruh, Gran Meliã Jakarta dapat menjadi pilihan perjalanan bisnis maupun wisata di Jakarta. Gran Meliã Jakarta telah menerima sertifikasi untuk protokol kesehatan dan keselamatan dari Bureau Veritas dan CHSE dari Pemerintah Republik Indonesia.

“Gran Melia Jakarta memiliki pilihan kamar dan suites yang dilengkapi dengan fasilitas mewah dan lengkap serta menawarkan kenyamanan menginap bagi para pebisnis atau pun para pelancong. Bagi para tamu yang ingin mendapatkan pengalaman menginap yang lebih bersifat eksklusif dan personal, Gran Melia Jakarta juga menawarkan beberapa tipe pilihan kamar, dari tipe Deluxe, Classic, Premium, Red Level, Grand Premium, Junior Suites, Deluxe Suites, Grand Suites, dan Presidential Suites,” ujar Wike.

Kamar Gran Melia Hotel

Tidak hanya menawarkan kemewahan kamar untuk menginap, menurut Wike, Gran Melia Jakarta juga memberikan pilihan restoran yang mampu menggugah selera para tamu. Dimulai dari pilihan International Buffet, restoran Jepang hingga restoran khas China. Serta menawarkan eksklusif lounge yang terletak di lantai 15, RedLevel Lounge. Bagi para tamu yang ingin menikmati suasana yang lebih santai, Gran Melia Jakarta masih memiliki Lobby Lounge. Tidak ketinggalan El Bombon Gourmet and Pastry yang memberikan aneka ragam kue yang sangat lezat dan pilihan kopi serta hidangan lainnya.

“Cafe Gran Via menawarkan international buffet, yang tersedia untuk sarapan, santap siang dan santap malam, serta juga tersedia menu a la carte. Suasana Cafe Gran Via yang menampilkan desain kayu dipadukan dengan suasana tropis dapat membangkitkan kenyamanan bagi para tamu untuk dapat menikmati hidangan yang disajikan oleh Cafe Gran Via,” kata Wike.

Tersedia open kitchen yang menyajikan hidangan khas Eropa seperti pasta, lalu hidangan khas Indonesia, variasi dim sum dari China, hidangan khas Jepang seperti sushi dan sashimi dan Mongolian Barbeque yang mampu menarik perhatian para pengunjung, karena para pengunjung dapat memilih bahannya sendiri serta melihatnya dimasak secara langsung. Hidangan menggugah selera lainnya yang disajikan di Cafe Gran Via adalah menu dengan cita rasa khas India.

Restoran lainnya adalah Yoshi Izakaya yang menampilkan masakan otentik khas Jepang serta variasi sake. Desain interior Yoshi Izakaya yang memberikan rasa hangat dan nyaman, menampilkan interior bernuansakan kayu. “Konsep desain interior Yoshi Izakaya terinspirasi dari Warner Wong Design dari WOW arsitek, dirancang dengan tampilan modern kontemporer. Menu menu pilihan karya Chef Tomoaki Ito, Chef kulinari Jepang kelahiran Tokyo yang akan meramu bahan terbaik disajikan di atas meja Anda,” kata Wike.

Selain desain interior yang sangat unik, Yoshi Izakaya juga dilengkapi dengan Robatayaki station, dimana para tamu dapat duduk dan melihat Chef menyajikan hidangan yang mereka pesan. Selain Robatayaki station, terdapat pula Teppanyaki counter. Bagi para tamu yang ingin merasakan sensasi hidangan China, Gran Melia Jakarta menawarkan restaurant dengan spesialisasi hidangan Kanton dan Szechuan, Tien Chao. Hidangan Kanton merupakan hidangan yang sangat popular, tidak hanya di China tetapi hingga ke negeri lain, hal ini dikarenakan selain rasanya yang sangat lezat, juga karena variasi metode memasak serta kesegaran bahan yang digunakan. Sementara itu hidangan Szechuan yang berasal dari China Selatan menawarkan rasa yang sangat otentik dan khas dan memerlukan keahlian untuk memasak.

Gran Melia Hotel 2

“Kedua jenis hidangan dari wilayah tersebut bisa Anda temukan di Tien Chao, baik dengan sajian a la Carte atau Set Menu. Tien Chao juga dilengkapi dengan ruang makan privat, menjadikan pilihan yang tepat untuk melakukan pertemuan bisnis, tempat untuk berkumpul bersama keluarga atau untuk keperluan perusahaan,” ujar Wike. 

RedLevel Lounge, yang terletak di lantai 15 dengan pemandangan gedung pencakar langit dan kesibukan di Jalan Rasuna Said menawarkan pelayanan eksklusif dan mewah. RedLevel Lounge memberikan desain modern dan furniture yang mewah ruang pertemuan, 2 Workstations serta balkoni yang terletak di ujung ruangan. RedLeveL Lounge dipersembahkan bagi para tamu yang menginap di kamar tipe Red Level dan tipe diatasnya.

“Terletak di tengah Lobby utama Gran Melia Jakarta, Lobby Lounge menjadi tempat yang tepat untuk bertemu dengan teman atau rekan kerja. Para tamu dapat menikmati ragam minuman serta pilihan menu santap pagi yang disediakan Lobby Lounge. Para tamu dapat memanjakan diri mereka dan memilih ragam teh atau kopi untuk menemani sore hari mereka,” papar Wike.

Tidak ketinggalan Gran Melia Jakarta juga memberikan pilihan bagi para tamu yang ingin memanjakan dirinya dengan ragam Wine. La Vina Wine Cellar menawarkan variasi Wine dari Spanyol, Perancis, Chili, Italia, Afrika Selatan, Kanada, Australia, Amerika dan juga Wine lokal. Para tamu dapat memilih Wine favorit mereka, seperti White Wine, Red Wine atau Sparkling Wine yang dapat dinikmati langsung di La Vina atau para tamu dapat membawanya pulang.

Wike menambahkan, para tamu yang ingin menikmati hidangan seperti kue, cupcake, donut, macaroons, croissant, quiches, salad, dan sandwich dapat mengunjungi El Bombon yang terletak di Ground Floor. El Bombon memberikan sajian kue yang menarik dan menjadi favorit bagi para tamu. Untuk menikmati sajian manis tersebut El Bombon juga menyediakan ragam pilihan untuk kopi, teh atau jus.

Setelah menikmati seluruh sajian yang ditawarkan oleh Gran Melia Jakarta, tamu juga dapat menikmati Yhi Spa dan Health Club. Kebutuhan untuk berolahraga dan kesehatan saat ini menjadi suatu kebutuhan yang paling dicari, terutama bagi masyarakat urban. Hidup sehat sudah menjadi gaya hidup yang tidak bisa ditinggalkan. Untuk itu Gran Melia Jakarta menawarkan Yhi Spa & Health Club, tersedia pusat kebugaran yang dikombinasikan dengan healthy spa.

Yhi Spa & Health Club menawarkan variasi perawatan tubuh, Spa atau pijat. Tersedia Yhi Signature Massage, Traditional Javanese Massage, Massage Frequent Flyer, hingga Reflexology dan Hot Stone Massage. Yhi Spa & Health Club dilengkapi dengan sauna dan Jacuzzi, serta fasilitas kolam renang.  Yhi Spa & Health Club mengutamakan privasi, ketenangan dan kenyamanan para tamu

Gran Melia Jakarta melengkapi pengalaman menginap para tamu dengan berbagai kemudahan dan kenyamanan hotel bintang lima, diantaranya menawarkan ruang kamar yang luas, spa dan fitness centre, jaringan Wi-Fi yang dapat diakses secara gratis saat berada di kamar maupun di area publik, ragam pilihan restoran, layanan limousine dan concierge, business centre dan juga layanan keamanan yang terus siaga selama 24 jam untuk menjamin kelancaran dan keamanan wilayah hotel. Untuk informasi lebih lanjut dan melakukan reservasi, silakan mendatangi lokasi hotel di Jalan HR Rasuna Said No 5, Kuningan, Jakarta Selatan, atau menghubungi (021) 526 8080 dan email:  [email protected]. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES