Jababeka Jalin Kolaborasi dengan Developer Real Estate Mitsui Fudosan
TIMESINDONESIA, JAKARTA – PT Jababeka Tbk menandatangani Joint Venture Agreement (JVA) dengan Mitsui Fudosan Asia yang merupakan anak perusahaan dari Mitsui Fudosan pada Jum'at (26/8/2022) lalu.
Bersama Mitsui Fudosan Asia, Jababeka akan berkolaborasi membangun tiga cluster perumahan yang berlokasi di Jababeka Sport City, Bekasi Timur, Jawa Barat.
Advertisement
General Manager Corporate Marketing Jababeka Residence, Eric Limansantoso mengatakan, Jababeka mendapat kehormatan atas kerjasamanya dengan Mitsui Fudosan sebagai pengembang real estate terkemuka dan bereputasi dari Jepang.
"Kolaborasi dengan Mitsui Fudosan datang di waktu yang tepat, kondisi pemulihan pasca Covid-19 mendorong masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya kesehatan dan kebugaran," kata Eric Limansantoso dalam keterangannya kepada TIMES Indonesia, Sabtu (3/9/2022).
"Diwujudkan cluster yang mampu mewadahi kesadaran tersebut menjadi dasar kerja sama ini. Kami berusaha untuk menyediakan lingkungan hidup yang sehat dan stabil untuk menjaga kesehatan mental dan fisik yang baik bagi masyarakat di dalamnya," sambungnya.
Eric menerangkan, sejak awal diluncurkannya kawasan mega cluster bernama Jababeka Sport City yang mengusung konsep Sport and Healthy Life, Jababeka telah memperhatikan kebutuhan masyarakat untuk tinggal di kawasan yang mengedepankan kesehatan dan kebugaran.
Pengembangan cluster ini akan menghasilkan sekitar 808 unit yang terdiri dari perumahan dan ruko. Terdapat fasilitas sport hub seluas 1 hektar, seperti mini golf, lapangan basket, mini soccer, skatepark, outdoor gym, hopscotch dan giant chess, serta kids climbing wall.
Selain proyek Sport City yang menggandeng Mitsui Fudosan Asia, Jababeka akan terus berupaya menghasilkan terobosan dan langkah strategis lainnya untuk mendukung visi pemerintah dalam mewujudkan Industri 4.0. dan masyarakat 5.0. di Indonesia. (*)
Hubungi News Commerce Room TIMES Indonesia di 08-822-2850-8611 KLIK (WA Only)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Rizal Dani |