Melalui Event Extravaganza, Galeri 24 Mengajak Masyarakat Gemar Investasi Emas

TIMESINDONESIA, JEMBER – Harga jual Emas PT. Pegadaian Galeri 24 terus naik di tengah melemahnya nilai tukar rupiah terhadap mata uang Dollar Amerika Serikat (AS) yang menyentuh Rp 16.350.
Di tahun ini untuk satu gram emas, harganya hampir menyentuh Rp 1.400.000. Ini berarti adanya trend kenaikan harga emas yang dimulai sejak awal tahun 2024. Yang sebelumnya harga emas masih kisaran Rp1.300.000 an per gram. Namun pada hari ini 1 Juli 2024, harganya naik menjadi Rp 1.355.000 per gram.
Advertisement
"Kami patokannya harga harian, karena setiap hari harganya berubah," ujar Regional Manager 7 PT. Pegadaian Galeri 24 Surabaya, Gita Puspita Harvey saat menggelar acara Pameran Emas Extravaganza di Lippo Mall Jember, Minggu (30/6/2024).
Gita menuturkan dollar AS bukan penentu utama naik turunnya harga harga emas dipasaran. Tetapi kondisi geopolitik juga membawa dampak.
"Banyaknya permintaan terhadap emas itu juga berpengaruh terhadap emas. Terus faktor geopolitik seperti perang itu juga berpengaruh terhadap harga emas. Bahkan saat pandemi kemarin harga emas kan sangat meroket," imbuhnya.
Ia juga mengatakan di tengah harga emas sedang melambung. Justru jumlah pembeli logam mulia di ritel Galeri 24 mengalami kenaikan signifikan.
"Mungkin banyak orang yang sudah faham dan melek investasi emas seperti apa. Sehingga banyak orang yang membeli. Pada triwulan ke-2 ada di kami ada kenaikan kisaran 20 hingga 30 persen," ucapnya.
Karena adanya trend tersebut, Gita sengaja menggelar kegiatan Extravaganza yang digelar di Mall Kabupaten Jember yang bertujuan untuk lebih mengenalkan Galeri 24, sebagai anak perusahaan PT. Pegadaian yang bergerak di ritel penjualan emas batangan dan perhiasan.
Kegiatan Extravaganza ini dikemas dengan lomba dance, lomba mewarnai, serta talkshow yang memberikan gambaran manfaat kepada masyarakat untuk gemar berinvestasi emas.
Tak hanya itu, Galeri 24 juga menggelar pameran emas yang digelar mulai Minggu (30/6/2024) hingga Sabtu (6/7/2024) mendatang. Kegiatan ini sekaligus rangkaian persiapan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Galeri 24 ke-6 nanti pada Agustus 2024.
"Rangkaian kegiatan Extravaganza ini diikuti oleh peserta yang tidak hanya dari warga Jember tetapi juga dari luar daerah Jember dan melihat antusias peserta semoga nantinya mereka lebih tau akan pentingnya menabung emas dimasa yang akan datang," harap Gita.
Untuk lomba mewarnai di menangkan oleh peserta atas nama Fika Indriyani dari Gilimanuk Banyuwangi, sedangkan Lomba Dance Jinggle Galeri 24 dimenangkan oleh grup dance Lolenakhap asal Surabaya.
Untuk diketahui Galeri 24 di Jawa Timur terdapat 11 titik lokasi, diantaranya Jember, Banyuwangi, Probolinggo, dua outlet di Surabaya,Sidoarjo, dua outlet di Malang, Kediri, Madiun, dan Pamekasan.
Berikut harga berlaku untuk seluruh Gerai Emas Galeri 24 di Indonesia Senin, 1 Juli 2024:
0.5 gram: Rp730.000
1 gram: Rp1.355.000
2 gram : Rp2.657.000.
5 gram : Rp6.552.000.
10 gram : Rp13.013.000
25 gram : Rp32.499.000
50 gram: Rp64.946.000
100 gram : Rp129.887.000
250 gram : Rp324.436.000
500 gram: Rp648.871.000
1000 gram : Rp1.297.740.000 (*)
Hubungi News Commerce Room TIMES Indonesia di 08-822-2850-8611 KLIK (WA Only)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sholihin Nur |