Olahraga

Gebuk Heerenveen, Feyenoord Tempel Ajax

Senin, 19 Oktober 2015 - 01:56 | 22.11k
Eredivisie
Eredivisie
Kecil Besar

TIMESINDONESIATIMESINDONESIA, BELANDA - Feyenoord menyamai poin Ajax Amsterdam di puncak klasemen Eredivisie setelah meremukkan tuan rumah Heerenveen dengan skor 5-2, Minggu (19/10/2015).

Lima gol Feyenoord di Abe Lenstra Stadion lahir di babak pertama. Dan pemain veteran Feyenoord, Dirk Kuijt yang menjadi dengan tiga golnya, masing-masing pada menit ke-7, 32 dan 39. Selain itu Michel Kramer dan Simon Gustafson menyumbang masing-masing satu gol di menit 16 dan 28.

Advertisement

Tuan rumah baru bangkit di babak kedua dan memperkecil ketinggalan melalui dua gol Henk Veerman menit 59 dan 81. Bersanding dengan Ajax dengan koleksi 22 poin, Feyenoord hanya kalah selisih gol dan harus rela menempati peringkat kedua.

Berikut hasil pertandingan Eredivisie, Minggu (18/10/2015)

Twente (Bijen 68) 1 - 0 NEC
Heerenveen (Veerman 59,81) 2 - 5 Feyenoord (Kuijt 7,32,39, Kramer 16, Gustafson 28)
ADO Den Haag (Havenaar 41) 1 - 1 De Graafschap (Zuiverloon (OG) 45)
PEC Zwolle (Lam 15) 1 - 5 Vitesse (Baker 7, Solanke 21, Qazaishvili 44, Oliynyk 52, Rashica 78) (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Publisher : Dhian Mega

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES