Liverpool Siap Tak Belanja di Bursa Transfer Januari

TIMESINDONESIA, INGGRIS – Liverpool kemungkinan besar takkan mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim dingin Januari mendatang, demikian ditegaskan manajer Jurgen Klopp.
Setelah menghadapi Sunderland pada 2 Januari, The Reds bakal kehilangan Sadio Mane setidaknya selama sebulan karena tugas membela negara di Piala Afrika. Selain itu, mereka juga tak bisa diperkuat striker Danny yang cedera.
Advertisement
Namun Klopp meyakini mereka masih belum membutuhkan amunisi baru untuk mengarungi sisa Premier League musim ini.
"Jika Anda tak menghadapi masalah cedera terbesar di dunia dan Anda hanya butuh pemain untuk lineup, maka Anda harusnya belanja di musim panas saja karena jika tidak Anda hanya mengatasi masalah separuh tahun lalu memilikinya lagi di musim panas," tegasnya.
Pria asal Jerman itu menegaskan jika ia selalu memantau bursa transfer, namun itu tak berarti ia siap menghamburkan dana belanja klub. Bahkan ia meyakini pemain berkualitas bagus tak tersedia di bursa transfer paruh musim.
"Jika kami mengincar pemain, maka ia haruslah bagus dan mungkin bermain di klub bagus juga, dan jika klub itu tak butuh uang, kami pun tak punya peluang membelinya. Kami tak harus meyakinkan si pemain dengan uang, kami ingin meyakinkannya dengan penampilan kami," ujarnya.
Mengaku puas dengan skuad miliknya saat ini, Klopp pun menegaskan jika ia masih punya banyak opsi untuk mengatasi absennya sejumlah pilar. "Kami bisa mengubah sistem, banyak hal lain juga. Yang terpenting adalah semua pemain ada dan kami bisa menurunkannya sepanjang waktu," tandasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Dhian Mega |
Sumber | : Sky Sports |