Olahraga

Tiga Atlet Gulat Putri Kabupaten Malang Perkuat Indonesia di Gulat Asia

Sabtu, 31 Maret 2018 - 21:06 | 103.86k
Tiga atlet gulat putri Kabupaten Malang yang memperkuat Tim Indonesia pada Kejuaraan Gulat Asia Tenggara. (FOTO: istimewa)
Tiga atlet gulat putri Kabupaten Malang yang memperkuat Tim Indonesia pada Kejuaraan Gulat Asia Tenggara. (FOTO: istimewa)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Tiga atlet gulat putri Kabupaten Malang, Jawa Timur, akan ikut tampil mewakili Indonesia pada kejuaraan Gulat Asia Tenggara di Thailand, 2-8 April 2018 mendatang. 

Pelatih Gulat KONI Kabupaten Malang, Sulastiman kepada TIMES Indonesia, Sabtu (31/3/2018) sore mengatakan, ketiga atlet gulat itu terdiri dari Iin wijayanti, Mutiara Ayuningtiyas, dan Faradisa Septi Hidayat. 

Advertisement

Ketiga atlet gulat putri ini berasal dari Tumpang. "Kami mohon doa restunya dan dukungan moral semoga arek-arek Tumpang ini mampu mempersembahkan yang terbaik buat Kabupaten Malang," katanya. 

Atlet Iin wijayanti akan berlaga di kelas 48 kg, Mutiara Ayuningtiyas di kelas 59 kg dan Faradisa Septi Hidayat di kelas 73 kg.

Sulastiman juga menyebutkan ketiga atlet gulat putri ini telah menjalani latihan intensif menjelang keberangkatannya ke Thailand. 

"Kami juga berharap anak-anak ini bisa mengulang sukses seperti tahun lalu yang berhasil mendulang 1 emas  yakni atas nama Sintiya Eka Arfenda dan 1 perak atas nama Mutiara Ayuningtyas. Bahkan Sintiya juga berhasil menduduki peringkat 5 dunia.

Atlet Mutiara Ayu juga satu-satunya atlet Kabupaten Malang yang siap membela Indonesia di ajang ASEAN GAMES 2018 di Jakarta mendatang. 

Sementara Iin Wijayanti dan Faradisa adalah atlet gulat putri andalan Kabupaten Malang yang diproyeksikan mampu menyumbangkan medali Mas pada even Poprov 2019 dan mampu membawa pulang medali pada Gulat Asia Tenggara di Thailand.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES