5 Gelar di Eropa, Mourinho Sebut Bersama AS Roma Paling Spesial

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Jose Mourinho merasakan rasa yang berbeda ketika bisa membawa AS Roma juara UEFA Conference League, menurutnya gelar itu adalah yang paling spesial diantara empat gelar kejuaraan eropa yang pernah dia dapatkan.
"Hal yang hebat soal karier saya adalah, selain Liga Europa bersama Manchester United, melakukannya dengan Porto, Inter dan Roma rasanya sangat, sangat spesial," ungkapnya seperti dikutip TIMES Indonesia dari Sky Sport Italia.
Advertisement
Gelar UEFA Conference League bisa jadi adalah melengkapi kesuksesan pelatih asal Portugal tersebut sebelumnya. Dia pertamakali mencatatkan namanya di kompetisi Eropa saat membawa Porto menjadi juara Piala UEFA edisi 2022/2023.
Setahun kemudian, kembali Mourinho mempersembahkan prestasi mentereng untuk Porto dengan meraih gelar juara Liga Champions.
Kesuksesan Mourinho selanjutnya terjadi pada musim 2009/2010 ketika mempersembahkan gelar Liga Champions untuk Inter Milan.
Rekor Mourinho berlanjut dengan meraih prestasi puncak di Eropa untuk kali keempat ketika menangani Manchester United. Pada musim 2016/2017, Mourinho membawa Man Utd untuk kali pertama menuai sukses di Liga Europa.
"Menang adalah satu hal saat semua orang mengharapkannya, ketika anda melakukan investasi untuk menang, tetapi menang adalah hal lain ketika sesuatu bisa menjadi tetap abadi , rasanya sangat istimewa,” tambahnya.
"Saya memikirkan diri sendiri, tentu saja, tapi di atas semuanya ada fans Roma yang bisa merayakan malam ini, menikmati dan mengingat malam ini selamanya," pungkasnya.
Roma berhasil menjadi juara UEFA Conference League setelah mengalahkan Feyenoord dengan skor 1-0 di pertandingan final yang digelar di Air Albania Stadium, Kamis (26/5/2022) dini hari WIB. Gelar itu adalah gelar pertama AS Roma di kancah Eropa. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Irfan Anshori |
Publisher | : Sholihin Nur |