Olahraga Piala Dunia 2022

Jerman vs Jepang, Mampukah Samurai Biru Hentikan Laju Tim Panser?

Rabu, 23 November 2022 - 13:29 | 20.30k
Tim Jerman siap membalas kegagalan di Piala Dunia 2018 dan Euro 2020 (Foto: FIFA.com)
Tim Jerman siap membalas kegagalan di Piala Dunia 2018 dan Euro 2020 (Foto: FIFA.com)
FOKUS

Piala Dunia 2022

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Laga menarik akan tersaji di pentas Grup E Piala Dunia 2022 saat tim Panser Jerman menghadapi tim Samurai Jepang, Rabu (23/11/2022).

Jerman menuju Qatar 2022 dengan motivasi tinggi untuk menghapus hasil buruk di dua turnamen akbar terakhir - Piala Dunia 2018 dan Euro 2020.

Namun jalan mereka tak akan mudah dengan Grup E praktis menjadi salah satu grup terberat di mana Spanyol, Jepang dan Kosta Rika bercokol.

Kemenangan atas Jepang menjadi misi wajib demi menjaga moral tim, mengingat di laga berikutnya mereka harus berhadapan dengan tim Matador.

Di kubu lawan, Jepang pun membidik poin penuh. Dan mereka memiliki modal cukup berharga dengan sejumlah pemain merumput di Bundesliga, sehingga karakter tim Jerman pun sedikit banyak mereka pahami.

Laga nanti akan menjadi pertemuan perdana kedua tim di pentas resmi. Di laga persahabatan, Jerman memegang rekor lebih baik dengan kemenangan 3-0 pada 2004 silam, dan hasil imbang 2-2 saat bentrok terakhir di 2006 lalu.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN JERMAN:
Manuel Neuer – Christian Gunter, Antonio Rudiger, Niklas Sule, Thilo Kehrer – Joshua Kimmich, Leon Goretzka – Leroy Sane, Jamal Musiala, Serge Gnabry – Kai Havertz

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN JEPANG:
Shuichi Gonda – Yuto Nagatomo, Maya Yoshida, Ko Itakura, Takehiro Tomiyasu – Wataru Endo, Hidemasa Morita – Ritsu Doan, Daichi Kamada, Takumi Minamino – Takuma Asano

Mampukah tim Jepang memberikan kejutan lain di Piala Dunia 2022? Ataukah tim Jerman membuktikan kedigdayaan mereka? Jangan lewatkan aksinya malam ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES