RSI Garam Kalianget Ajak Masyarakat Sumenep Jalani Hidup Sehat dengan Cara Ini

TIMESINDONESIA, SUMENEP – dir="ltr">Rumah Sakit Islam (RSI) Garam Kalianget, Kabupaten Sumenep, merayakan kemerdekaan Indonesia dengan menggelar Jalan-Jalan Sehat (JJS) Sabtu, 19 Agustus 2023. Acara diikuti 2.500 peserta dari karyawan dan masyarakat Sumenep.
Ketua Yayasan RSI Garam (YARISGA) Kalianget, Widhiy Hartono, didampingi Direktur RSI Garam Kalianget, dr. Budi Herlambang, melepas peserta jalan sehat tepat pukul 06.30 WIB. Ini merupakan salah satu kegiatan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI Ke-78.
Advertisement
Hadiah menarik seperti Sepeda Listrik disediakan sebagai wujud keberhasilan akreditasi RSI Garam yang telah mendapatkan status PARIPURNA BINTANG LIMA.
"Jalan sehat ini gratis tanpa dipungut biaya, sebagai bentuk partisipasi kita memperingati hari Ulang Tahun Kemerdekaan bersama masyarakat," ujar dr. Budi Herlambang.
Hari ini juga menjadi momen spesial bagi RSI Garam, yang selain merayakan kemerdekaan, juga menandai selesainya pembangunan klinik terpadu tahap pertama yang siap launching.
Selain sebagai bentuk kampanye hidup sehat, kegiatan ini juga dianggap sebagai sarana silaturahmi antara RSI Garam dengan masyarakat. "Kita juga ingin lebih mendekatkan rumah sakit dengan masyarakat supaya lebih dekat karena juga masyarakat sudah mempercayakan kami perawatannya kepada kami," tutup Direktur RSI Garam Kalianget. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Rifky Rezfany |