Perdana Digelar di Bantul, Kejuaraan Sepatu Roda 'Jogja Friendly Match 2024' Diikuti 240 Atlet

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – Menyemarakkan HUT ke 79 RI, Pengurus Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Kabupaten Bantul menggelar kejuaraan Sepatu Roda 'Jogja Friendly Match 2024' di perlintasan Sepatu Roda kompleks Stadion Sultan Agung (SSA) Bantul, Sabtu -Minggu, 17-18 Agustus 2024.
Event yang baru pertama kali diselenggarakan ini diikuti oleh 240 atlet dari 11 klub sepatu roda, dari lokal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan satu klub dari Provinsi Jawa Timur.
Advertisement
"Event Jogja Friendly Match 2024 ini perdana digelar dalam rangka memperingati HUT ke 79 RI. Event ini sudah berlangsung dua hari dari 17-18 Agustus 2024. Di mana diikuti 240 atlet dari 11 klub," ungkap Panitia Kejuaraan Sepatu Roda 'Jogja Friendly Match 2024', Nur Anita Meikhawati.
Kejuaraan ini memperlombakan tiga kelas kelompok usia anak (KUA) yaitu pemula, standar dan speed. Lebih lanjut perlombaan ini digelar tujuannya sebagai ajang silaturahmi dari berbagai klub sepatu roda profesional di DIY dan memperkenalkan olahraga ini kepada masyarakat Bantul khususnya, dan DIY pada umumnya.
"Dan kami berharap dalam event ini dapat menjaring bibit atlet sepatu roda mulai dari awal," tandasnya.
Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengapresiasi panitia dan tentunya para atlet yang turut serta dalam kejuaraan sepatu roda dalam rangka memeriahkan HUT ke 79 RI ini.
Abdul Halim Muslih mengatakan bahwa cabang olahraga sepatu roda ini akan menjadi andalan, apalagi Kabupaten Bantul memiliki venue sepatu roda sendiri yang tidak dimiliki oleh daerah-daerah lain.
Ia mengungkapkan pihaknya tinggal menyempurnakan pembinaan para atlet, insfratruktur dan managerial yang baik. Sehingga ke depan, harapannya dapat melahirkan atlet-atlet sepatu roda yang handal yang siap berkompetisi baik lokal, nasional bahkan internasional.
"Dicabang olahraga sepatu roda ini kita lihat kita saksikan anak anak Bantul ini anak anak yang hebat. Kita lihat saja tadi, anak anak dengan usia yang sangat belia memiliki kemampuan yang demikian tinggi dan ini memberikan harapan besar bagi kita semua," kata Bupati, seusai membuka kejuaraan sepatu roda di perlintasan Sepatu Roda kompleks Stadion Sultan Agung Kabupaten Bantul.
Ketua Perserosi Bantul, Nur Subiyantoro menyebut untuk mencapai prestasi yang baik di Bantul tentunya dirinya punya target terutama dalam program pembinaan para atlet. Salah satunya, menggelar banyak event sepatu roda, bahkan dirinya ingin event olahraga ini hingga level kecamatan.
"Event event seperti ini akan kita dorong terus, dengan sering kita lakukan ini akan memberikan rangsangan kepada anak anak sehingga suka terhadap sepatu roda. Event kecamatan akan kita dorong, untuk mencari bibit bibit atlet dari kampung kampung," ungkap Nur Subiyantoro, anggota DPRD DIY terpilih periode 2024-2029. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Irfan Anshori |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |