Olahraga

Siap-siap, Kompetisi Bola Voli Proliga 2025 Bakal Dimulai 3 Januari

Kamis, 29 Agustus 2024 - 10:28 | 54.34k
Kompetisi bola voli Proliga 2025 akan dimulai 3 Januari 2025. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)
Kompetisi bola voli Proliga 2025 akan dimulai 3 Januari 2025. (Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Persatuan Bola Voli Indonesia (PBVSI) telah mengumumkan bahwa kompetisi bola voli profesional kasta teratas Indonesia Proliga 2025 akan dimulai pada 3 Januari dan berlangsung hingga 11 Mei 2025.

Dalam pernyataan resmi yang disampaikan Ketua Proliga Hanny S Sukatty, Rabu (28/8/2024) mengatakan, jadwal Proliga 2025 sudah disampaikan kepada klub-klub yang akan ikut serta. 

Advertisement

Klub-klub yang dipastikan ikut serta dalam Proliga 2025 di antaranya, Jakarta LavAni Allobank Electric, Jakarta STIN BIN, Jakarta Bhayangkara Presisi, Palembang Bank SumselBabel, Jakarta Pertamina Pertamax, Jakarta Garuda Jaya dan tim lama yang akan ikut kembali yakni Surabaya Samator di sektor putra.

Sedangkan untuk tim putri ada Jakarta BIN, Jakarta Electric PLN, Jakarta Popsivo Polwan, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Bandung Bank bjb Tandamata dan Jakarta Livin Mandiri.

 Hanny Sukatty pun menyebutkan, setalah kompetisi berjalan akan ada jeda selama Ramadan, dan dilanjutkan kembali setelah Lebaran untuk tahap final four hingga grand final.

Berbeda dengan musim sebelumnya, pada musim depan babak reguler putaran satu dan dua akan digelar 3 Januari hingga 23 Februari 2025. Sedangkan untuk tahap final four  putaran satu dan dua hingga grand final dijadwalkan berlangsung 17 April hingga 11 Mei 2025.

Hanny Sukatty juga menambahkan, saat ini klub diperbolehkan dua pemain asing. Namun berbeda dengan sebelumnya, saat ini klub diizinkan mengganti tiga pemain lokal, termasuk dua pemain asing sebelum putaran pertama final four yang dimulai pada17 April 2025.

Dengan dimulainya kompetisi bola voli profesional kasta teratas di Indonesia Proliga 2025 pada 3 Januari tahun depan, menurut Hanny Sukatty agar jadwal Proliga tidak berbenturan dengan turnamen internasional seperti tahun ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES