Hasil Livoli Divisi Utama 2024, TNI AU Tundukkan Bank Jatim 3-2
TIMESINDONESIA, BOJONEGORO – Dalam lanjutan Liga Bola Voli Nasional Divisi Utama 2024 (Livoli Divisi Utama 2024), tim putri TNI AU berhasil menundukkan tim putri Bank Jatim 3-2 (25-19,25-18,21-25,21-25,15-12), di GOR Utama Bojonegoro, Sabtu (2/11/2024) malam.
Kedua tim baik TNI AU dan Bank Jatim sebenarnya sudah memastikan lolos ke babak final four Livoli Divisi Utama 2024. Namun kedua tim ini harus berebut peringkat di klasemen pul EE Livoli Divisi Utama 2024 Putaran II Reguler. Dengan kemenangan tersebut TNI AU berada di peringkat pertama, disusul Bank Jatim, Rajawali O2C Ciparay, Lombok Elektrik PLN, dan Yuso Yogyakarta.
Advertisement
Mengawali set pertama kedua tim yang menurunkan skuad terbaiknya, sama-sama bermain hati-hati. Namun TNI AU yang dimotori Hanny Budiarti memimpin dengan 4-0, karena beberapa kali pemain Bank Jatim melakukan attack error.
Lagi-lagi pemain old carack Bank Jatim Dhini Indah tidak bisa menerima servis dengan baik, Bank Jatim pun terus tertinggal hingga 7-2.
Pelatih Bank Jatim Eko Waluyo memasukkan Shahrin menggantikan Dhini Indah, hasilnya juga belum maksimal dan tetap tertinggal 8-3.
Hanny Budiarti cs dari TNI AU bermain terus menekan, meski diimbangi Ajeng Viona dengan sesekali melakukan spike keras, tapi belum bisa menambah poin. Sebaliknya Hanny Budiarti, Juhaidar spike kerasnya sulit dibendung Maya Indri cs, pertengahan set pertama TNI AU tetap memimpin 13-9.
Tertinggal 16-12 pelatih Bank Jatim Eko Waluyo mengambil time out, hasilnya satu poin berhasil direbut Ajeng Viona melalui spike kerasnya, poin menjadi 17-13.
Memasuki akhir set pertama Juhaidar benar-benar menjadi andalan TNI AU, dengan spike-spike kerasnya berhasil meninggalkan perolehan poin Bank Jatim hingga 22-15.
Satu spike keras Netty Diah berhasil mengakhiri perlawanan Bank Jatim, TNI AU menutup set pertama dengan skor 25-19.
Set kedua diawali permainan alot kedua tim, Bank Jatim mencoba memasukkan legenda timnas voli putri Indonesia Rianita Panirwan. Awal set kedua perolehan poin sama kuat dari 3-3 hingga 4-4, hanya karena attack error yang dilakukan Shahrin, Bank Jatim kembali tertinggal 7-4.
Meski Alim Suseno mengistirahatkan Hanny Budiarti, Juhaidar cs terus memacu perolehan poin hingga 12-7.
Pertengahan set kedua Bank Jatim mencoba bangkit, beberapa kali spike Shania menghasilkan poin hingga 16-12.
Akhir set kedua permainan Rianita Panirwan cs masih sulit berkembang, sebaliknya Juhaidar, Dinda, Cantika, dan Netty Diah terus konsisten menambah poin hingga 21-17 untuk keunggulan TNI AU.
Set kedua diakhiri dengan attack error Shania, dan Bank Jatim kembali kalah 25-18, skor 2-0 unik tim putri TNI AU.
Set ketiga Bank Jatim nampaknya ingin bangkit, meski komposisi pemain masih sama dengan set kedua. Dengan meminimalisir kesalahan, Rianita Panirwan mencoba mengumpulkan poin-poin penting. Shania, Shahrin terus menekan pertahanan solid TNI AU, hingga pertengahan set ketiga Bank Jatim memimpin 11-14.
Tak ingin kecolongan di set ketiga, TNI AU terus menekan Arnetta cs, saling kejar poin terjadi hingga 15-16, bahkan kedudukan imbang 16-16 dari hasil challenge TNI AU yang berhasil.
Lagi-lagi attack error dilakukan Shania, poin pun menjadi 19-17 untuk TNI AU.
Menjelang akhir set ketiga pertandingan kedua tim semakin seru, satu attack poin dari Chantika menjadi pembeda 21-20.
Diakhir set ketiga justru Bank Jatim berhasil membalikkan keadaan dengan menang 22-25. Skor pun berubah 2-1.
Set keempat pertandingan semakin alot, saling kejar poin terus terjadi. Bank Jatim sempat memimpin 2-4, namun berhasil disamakan 4-4 hingga 6-6. Shania menjadi bintang Bank Jatim diawal set keempat, beberapa kali spike kerasnya berhasil menembus pertahanan TNI AU.
Hingga pertengahan set keempat perolehan poin masih sama kuat 16-16.
Pelatih Bank Jatim Eko Waluyo menginstruksikan kepada pemainnya untuk lebih menjaga kedalaman dalam bermain, hasilnya beberapa kali gempuran Juhaidar cs mentah ditangan Rianita Panirwan, Bank Jatim pun berhasil memimpin 21-22.
Set keempat akhirnya ditutup dengan kemenangan Bank Jatim 21-25, skor menjadi imbang 2-2.
Set kelima Bank Jatim mencoba merebut inisiatif permainan, mereka memimpin 0-2 dari dua kali attack error pemain TNI AU.
Pertandingan semakin berimbang, dua kali servis Ace pemain TNI AU berhasil merubah perolehan poin menjadi 5-4, hingga pertengahan set kelima TNI AU unggul 8-5.
Tidak ada kata menyerah, Rianita Panirwan, terus memberikan perlawanan hingga menyamakan poin 9-9. TNI AU semakin diatas angin dengan beberapa kali servis ace Chantika, Mereka memimpin 14-12.
Set kelima akhirnya dimenangkan TNI AU 15-12, skor pun menjadi 3-2 untuk kemenangan TNI AU.
Usai pertandingan pelatih Bank Jatim Eko Waluyo Mengku tidak menyesali kekalahan tersebut, "Dengan pemain muda-muda kami bisa mengimbangi mereka, kalah 3-2 adalah wajar," ungkap Eko.
Sementara pelatih TNI AU Alim Suseno kemenangan tersebut adalah usaha yang maksimal. "Kami tadi menurunkan tim lapis kedua, karena besok ketemu dia lagi. Meski tim lapis dua kami bisa menang," ujarnya.
Ketika ditanya sempat unggul 2-0 dan berhasil disamakan lawan, "Set kedua dan ketiga kami sempat ikut ritme mereka, dan kami kalah. Set kelima kami tidak mau kecolongan lagi," tukas Alim Suseno.
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |