Olahraga

Liga 4 Putaran Nasional, Persewangi Banyuwangi Bungkam Manokwari United 4-1

Selasa, 22 April 2025 - 21:02 | 38.22k
Kapten Persewangi Banyuwangi, Yusuf Efendi, saat selebrasi usai mencetak gol dalam laga perdana Grup N Liga 4 Putaran Nasional, melawan Manokwari United. (Foto : Dokumentasi TIMES Indonesia)
Kapten Persewangi Banyuwangi, Yusuf Efendi, saat selebrasi usai mencetak gol dalam laga perdana Grup N Liga 4 Putaran Nasional, melawan Manokwari United. (Foto : Dokumentasi TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Laga perdana Grup N Liga 4 Putaran Nasional, Persewangi Banyuwangi berhasil membungkam Manokwari United dengan skor telak 4-1, Selasa (22/4/2025). Keempat gol skuad Laskar Blambangan itu diborong oleh kapten kesebelasan, Yusuf Efendi.

Sejak awal pertandingan, anak asuh Coach Purwanto Suwondo, langsung tampil menyerang. Dan dimenit ke-5, gelandang bernomor punggung 9, Yusuf Efendi, sudah berhasil menjebol gawang Manokwari United.

Advertisement

Tampil dikandang sendiri di Stadion Diponegoro, Banyuwangi, dengan dukungan penuh suporter, membuat arek-arek Persewangi, tampil percaya diri. Mereka terus mengepung pertahanan tim asuhan Coach Eduard Ivakdalam. D imenit ke-40, Yusuf Efendi, kembali memaksa kiper Manokwari United, Arya Kamandhanu, memungut bola dari dalam gawang. Skor 2-0 untuk keunggulan Persewangi bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, punggawa Persewangi, terus melakukan tekanan. Melalui kerjasama tim, dimenit ke-58, lagi-lagi Yusuf Efendi, menambah keunggulan. Skor 3-0 untuk keunggulan Persewangi.

Tak ingin dipermalukan, kesebelasan Manokwari United, mulai memasang strategi counter attack. Beberapa peluang tercipta. Namun sayang eksekusi akhir kurang sempurna. Hingga di menit ke-80, gelandang kiri pemilik nomor punggung 12, Yotam Jekson Malakabu, sukses merobek gawang tuan rumah Persewangi. Skor berubah, 3-1.

Uforia tim Manokwari United, tak bertahan lama. Selang dua menit, Yusuf Efendi kembali menambah keunggulan untuk Persewangi. Skor 4-1, tidak berubah hingga peluit akhir pertandingan.

Kemenangan telak 4-1 atas Manokwari United dilaga perdana Liga 4 Putaran Nasional ini sekaligus mengantarkan Persewangi, Banyuwangi, ke puncak klasemen sementara Grup N.

Pelatih Persewangi, Purwanto Suwondo, mengaku puas dengan performa timnya. Biasanya pertandingan awal tidak pernah berjalan mudah bagi tim manapun. Apalagi yang dihadapi Persewangi adalah salah satu tim terbaik dari Papua.

“Para pemain bisa menjalankan instruksi dengan baik. Terutama Yusuf yang sejak awal kita turunkan untuk mengawal teman-temanya. Dia menjadi pembeda kali ini,” kata Purwanto.

Pencetak 4 gol kemenangan Persewangi, Yusuf Efendi mengatakan bahwa hasil kemenangan menjadi berkah yang luar biasa bagi dirinya. Terlebih dia mengaku nyaris putus asa karena sempat cidera. Namun ternyata karirnya belum habis dan justru memberi kejutan bagi Laskar Blambangan.

“Bisa main saja Alhamdulillah, tapi hasil ini luar biasa. Saya sangat bersyukur,” katanya.

Sementara itu, Humas Persewangi, Rudi Hartono Latif menyampaikan bahwa kemenangan telak hari ini didedikasikan kepada Komisaris PT Persewangi, Purwo Handoko, yang kebetulan sedang berulang tahun.

“Mewakili seluruh pemain, pelatih dan manajemen, kami mendedikasikan kemenangan melawan Manokwari United hari ini untuk Komisaris PT Persewangi, Bapak Purwo Handoko yang tepat hari ini sedang berulang tahun ke-51,” kata Rudi.

“Hasil ini menjadi kado ulang tahun bagi Pak Purwo yang selama ini memberikan suport luar biasa untuk Persewangi Banyuwangi,” imbuhnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES