Pemerintahan

BBPP Batu Fasilitasi Latram Bagi Anggota dan PNS Polri Polda Jatim

Sabtu, 24 Agustus 2019 - 17:37 | 93.99k
Latram Bagi Anggota dan PNS Polri Polda Jatim di BBPP Batu, (22-23/8/2019)
Latram Bagi Anggota dan PNS Polri Polda Jatim di BBPP Batu, (22-23/8/2019)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BATU – Biro SDM Polda Jatim melaksanakan Pembukaan Pembekalan dan Latihan Keterampilan (Latram) Bagi Anggota dan PNS Polri Yang Akan Memasuki Masa Pensiun, bertempat di Brizantha Convention Hall BBPP Batu, Jl. Songgoriti No. 24 Kota Batu, Kamis (22/8/2019).

Kegiatan ini melibatkan kurang lebih  170 anggota dan PNS Polri yang memasuki pensiun di Polres Pasuruan, Pasuruan Kota, Probolinggo, Probolinggo Kota, Malang, Malang Kota, Batu, dan Lumajang selama 2 hari (22-23/8/2019).

Advertisement

Acara yang dibuka Kabag Wat Pers Biro SDM Polda Jatim AKBP Yulia yang hadir pada kesempatan tersebut mewakili Kapolda Polda Jatim menyampaikan  latram ini momen yang sangat bagus, disamping mempererat tali silaturahmi, kegiatan ini juga sangat membantu bagi para anggota Polri maupun PNS Polri yang akan memasuki masa pensiun dalam tiga tahun kedepan, serta membekali dan melatih keterampilan untuk menjadi seorang pensiunan yang semangat dan bahagia.

BBPP-Batu-b.jpg

“Masa pensiun harus dapat dimanfaatkan sebagai masa untuk berwirausaha yang bisa mendukung semangat kita setelah tidak lagi bertugas di kepolisian. Pensiun Siap Bahagia (Sehat, Ikhlas, Aktifitas Bermanfaat dan Produktif),” terang AKBP Yulia.

Sementara itu, Kepala Balai Besar Pelatihan Peternakan Batu, Dr. Wasis Sarjono.S.Pt,.M.Si yang didamping Kepala Bagian Umum, M. Abdul Aziz dan Kepala Bidang Penyelenggaraan Pelatihan, Sugino, SPSi saat menerima Kabag Wat Pers Biro SDM Polda Jatim AKBP Yulia dan Tim menyatakan bangga telah dipilih BBPP Batu sebagai tempat kegiatan latram ini sekaligus ditunjuk sebagai mitra kerja sama dalam membekali keterampilan bagi Anggota dan PNS Polri Polda Jatim.

BBPP-Batu-c.jpg

"Kami bangga dapat memfasilitasi latram ini, harapannya kegiatan ini bisa berlanjut di masa mendatang," tutup Wasis, Kepala BBPP Batu di ruang kerjanya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES