Pemerintahan

Sang Putri Sulung nan Cantik Wisuda, Gubernur Anies Baswedan Bahagia

Senin, 19 Oktober 2020 - 16:17 | 117.13k
Unggahan Anies Baswedan saat wisuda anaknya. (FOTO: Ig Anies Baswedan)
Unggahan Anies Baswedan saat wisuda anaknya. (FOTO: Ig Anies Baswedan)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Orang tua mana yang tak bahagia, bila buah hatinya mampu menyelesaikan studi yang diimpikan. Ya, nampaknya hal itu yang kini dirasakan oleh Gubernur DKI Jakarata Anies Baswedan dan istrinya, Fery Farhati Ganis.

Dalam postingan Istagramnya, Jumat, 16 Oktober 2020 kemarin, mantan Mendikbud RI itu menghadiri wisuda virtual putri sulungnya, Mutiara Baswedan sebagai sarjana hukum dari Universitas Indonesia (UI).

Advertisement

Dalam postingan itu, ia mengunggah setidaknya sepuluh foto wisuda Mutiara Baswedan. Salah satunya foto saat Mutiara masih kecil.

wisudah-anaknya.jpg

"Bagi neneknya (Mutiara), mengingatkan saat tahun 1965 ia jadi orang pertama yg lulus sarjana di keluarga besarnya, mengajar sampai sekarang dan kini menyaksikan cucu pertama yg wisuda," tulis Anies.

Pada salah satu foto itu, Anies memindahkan tali toga yang dikenakan Mutiara dari kiri ke kanan. Layaknya wisuda pada umumnya.

Ia juga menjelaskan, bahwa Mutiara adalah anak sulung yang sudah biasa mandiri dan berani. Tak terkecuali juga saat memutuskan studinya dan mengambil jurusan hukumnya tersebut.

"Tapi apapun yang dia kelak kerjakan, dia (Mutiara adalah) tetap anaknya Abah yang suka manja sama orang-tuanya, sambil jadi pemimpin buat adik-adiknya," ujar Gubernur DKI Jakarata, Anies Baswedan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES