Pemerintahan

Inilah Profil dan Tugas Andi Widjajanto Sebagai Gubernur Lemhannas RI

Senin, 21 Februari 2022 - 14:20 | 47.53k
 Andi Widjajanto saat mengikuti prosesi pelantikannya sebagai Gubernur Lemhannas. (FOTO: Youtube Sekretariat Presiden)
Andi Widjajanto saat mengikuti prosesi pelantikannya sebagai Gubernur Lemhannas. (FOTO: Youtube Sekretariat Presiden)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTAAndi Widjajanto resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Gubernur Lemhannas RI) menggantikan Letjen TNI Agus Widjojo yang kini sudah diangkat sebagai duta besar Indonesia untuk Filipina.

Pelantikan pria yang menjabat sebagai Gubernur Lemhannas ke-17 ini dilaksanakan di Istana Negara Jakarta pada Senin (21/2/2022).

Advertisement

“Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,” ucap Presiden RI Jokowi mendiktekan sumpah jabatan Gubernur Lemhannas saat prosesi pelantikan.

Andi-Widjajanto-b.jpgPresiden Jokowi saat membacakan sumpah jabatan Gubernur Lemhannas saat prosesi pelantikan. (FOTO: Youtube Sekret

Dilansir dari Wikipedia, Andi merupakan lulusan Universitas Indonesia dan pernah menempuh pendidikan School of Oriental dan African Studies University of London. Andi juga mendapatkan gelar Master of Sciences dari London School of Economics, sekaligus juga dapat gelar Master of Sciences dari Industrial College of Armed Forces, Washington DC, Amerika Serikat pada tahun 2003.

Pria kelahiran 3 September 1971 ini pernah menjabat sebagai Sekretaris Kabinet dalam pemerintahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla sejak 3 November 2014 hingga 12 Agustus 2015.

Pria kelahiran Kediri Jawa Timur ini adalah putra dari Mayjend TNI (purn) Theo Syafei Daeng Kulle mantan Pangdam IX Udayana dan juga Anggota DPR/MPR Fraksi ABRI ditahun 1995-1997.

Kini, Andi telah memimpin lembaga yang memiliki tugas membantu Presiden RI Jokowi dalam hal menyelenggarakan pendidikan penyiapan kader dan pemantapan pimpinan tingkat nasional yang berpikir komprehensif, integral, holistik, integratif dan profesional, memiliki watak, moral dan etika kebangsaan, negarawan, berwawasan nusantara serta mempunyai cakrawala pandang yang universal.

Andi-Widjajanto-c.jpg

Tidak hanya itu, tugas lain dari Andi Widjajanto sebagai Gubernur Lemhannas RI yang baru ialah menyelenggarakan pengkajian yang bersifat konsepsional dan strategis mengenai berbagai permasalahan nasional, regional, dan internasional yang diperlukan oleh Presiden, guna menjamin keutuhan dan tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menyelenggarakan pemantapan nilai-nilai kebangsaan guna meningkatkan dan memantapkan wawasan kebangsaan dalam rangka membangun karakter bangsa.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES