Pemerintahan

Selama Tahun 2022, DPRD Kabupaten Probolinggo Lantik 5 Anggota PAW, Salah Satunya Terjerat Korupsi

Kamis, 29 Desember 2022 - 12:37 | 82.33k
Tutik Susilowati resmi dilantik sebagai PAW anggota DPRD Kabupaten Probolinggo. (Foto: Dokumen/TIMES Indonesia)
Tutik Susilowati resmi dilantik sebagai PAW anggota DPRD Kabupaten Probolinggo. (Foto: Dokumen/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Sepanjang tahun 2022, DPRD Kabupaten Probolinggo telah melakukan pelantikan pada 5 anggota Pengganti Antar Waktu atau PAW. Pengangkatan anggota legislatif baru itu dikarena adanya beberapa faktor atas anggota sebelumnya.

Pelantikan 5 anggota PAW itu terdiri dari berbagai fraksi partai politik, di antaranya NasDem, Golkar, dan PKB. Penyebab PAW itu pun dilatari dari beberapa faktor, di antaranya bermasalah dengan partai, dan meninggal dunia.

Pelantikan PAW Pertama, Usman Muhtadi

Pelantikan Usman Muhtadi sebagai anggota PAW masa jabatan 2019-2024 ini, menggantikan Eny Kusrini. Pelantikan dilakukan di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo, Rabu (6/7/2022). Politisi PKB itu juga ditempatkan dalam struktur Komisi B DPRD Kabupaten Probolinggo.

Sedangkan Eny Kusrini diberhentikan sebagai anggota dewan dan kader PKB, lantaran tersandung kasus di internal partainya sendiri. Bahkan kasus itu sempat diseret pada kurai pengadilan hingga mendapatkan keputusan inkrah.

Pelantikan PAW Kedua, Ahmad Nahrawi

Pelantikan Ahmad Nahrawi sebagai anggota PAW DPRD Kabupaten Probolinggo, dilakukan di Ruang Sidang Paripurna pada Selasa (2/8/2022). Ia menggantikan Ahsan Qosi yang meninggal dunia. Keduanya merupakan kader Partai NasDem.

Ahmad Nahrowi sendiri termasuk legislatif di dapil VI dengan urutan suara terbanyak nomor 4. Ia menggantikan Ahsan Qosi yang memiliki suara terbanyak di dapil tersebut. Sementara suara terbanyak nomor urut dua adalah Supoyo yang kini menjabat sebagai anggota dewan. Di urutan ketiga, Suki, yang telah meninggal dunia.

Pelantikan PAW Ketiga, Bunyamin

Pelantikan Bunyamin sebagai anggota PAW masa janatan 2019-2024 dilakukan di ruang Paripurna, pada Rabu (21/9/2022). Ia menggantikan Ahsan yang diberhentikan lantaran terjerat kasus tindak pidana korupsi.

Dua kader PKB itu berada di Dapil 7, yakni Tongas, Sumberash, dan Lumbang. Ahsan sendiri berhasil memperoleh 4.305 suara. Sedangkan Bunyamin meraup 4.198 suara, atau sedikit lebih rendah dari Ahsan.

Pelantikan PAW Keempat, Musrifatun

Pelantikan pada Musrifatun sebagai anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) masa jabatan 2019-2024 itu, dilakukan dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo, Kamis (27/10/2022). Ia menggantikan Salehoddin dari fraksi Golkar yang meninggal dunia karena sakit.

Musrifatun sendiri merupakan legislatif yang memiliki suara terbanyak setelah Salehoddin di Dapil 2, yaitu Kecamatan Kraksaan, Besuk, dan Gading.

Pelantikan PAW Kelima, Tutik Susilowati

Pelantikan Tutik Susilowati, sebagai anggota PAW masa periode 2019-2024 ini dilakukandi ruang Paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo, pada Selasa (27/12/2022). Ia menggantikan Wijayanti Kusuma Dewi yang telah meninggal dunia karena mengidap penyakit kanker.

Wijayanti Kusuma Dewi merupakan politisi Partai NasDem yang berasal dari Dapil V (Banyuanyar, Leces, dan Tegalsiwalan). Almarhumah Wijayanti Kusuma Dewi mendapat perolehan 4.796 suara.

Pelantikan kelima anggota PAW oleh DPRD Kabupaten Probolinggo, dilakukan dalam kurun waktu sekitar 5 bulan, sejak bulan Agustus hingga Desember 2022. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES