Pemerintahan

Jenderal Dudung Yakin Jenderal Agus Subiyanto Mampu Jalankan Tugas Sebagai Kasad dengan Baik

Jumat, 27 Oktober 2023 - 17:10 | 48.59k
Kasad Jenderal Agus Subiyanto (kiri), Panglima TNI Laksamana Yudo Margono (tengah), dan Jenderal Dudung Abdurachman berjabat tangan usai upacara serah terima jabatan Kasad di Markas Besar TNI AD, Jakarta, Jumat (27/10/2023). (FOTO: ANTARA/Anggah)
Kasad Jenderal Agus Subiyanto (kiri), Panglima TNI Laksamana Yudo Margono (tengah), dan Jenderal Dudung Abdurachman berjabat tangan usai upacara serah terima jabatan Kasad di Markas Besar TNI AD, Jakarta, Jumat (27/10/2023). (FOTO: ANTARA/Anggah)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTAJenderal Dudung Abdurachman meyakini bahwa Jenderal Agus Subiyanto memiliki kemampuan untuk menjalankan tugasnya sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad). Keyakinan tersebut didasarkan pada pengalaman Agus sebagai Wakil Kasad (Wakasad) selama ini.

Dalam upacara serah terima jabatan Kasad yang berlangsung di Markas Besar TNI AD, Jakarta, Jumat (27/10/2023), Jenderal Dudung Abdurachman menyatakan bahwa dia tidak merasa kesulitan untuk menyerahkan jabatan Kasad kepada Jenderal Agus. Menurut Jenderal Dudung, keputusan ini didasari oleh pemahaman Jenderal Agus yang mendalam tentang pekerjaan yang telah dijalankannya selama ini.

Advertisement

"Saya sampaikan kepada Pak Agus, pengganti saya, saya tidak terlalu sulit untuk menyerahterimakan (jabatan Kasad) karena beliau wakil saya, sehingga tahu betul apa yang saya kerjakan," kata Jenderal Dudung.

Jenderal Dudung Abdurachman juga menegaskan bahwa Kasad memiliki peran penting dalam memperkuat internal TNI Angkatan Darat. Fokus utamanya adalah meningkatkan profesionalisme prajurit melalui pelatihan, pendidikan, dan peningkatan kesejahteraan.

"Dan yang kedua, bagaimana meningkatkan kegiatan-kegiatan yang berdampak kepada masyarakat. Kegiatan eksternal, seperti ketahanan pangan, food estate (lumbung pangan), manunggal air, kemudian (penanggulangan) stunting, kemudian babinsa (bintara pembina desa) masuk dapur warga, dan sebagainya; beliau (Agus Subiyanto) sudah tahu," kata Dudung.

Dengan demikian, Jenderal Dudung berharap Jenderal Agus Subiyanto dapat melanjutkan dan meningkatkan program-program kerja TNI AD yang telah berjalan. Harapannya adalah TNI Angkatan Darat semakin profesional, maju, dan selalu mendapatkan tempat di hati rakyat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES