Pemerintahan

Wali Kota Surabaya Sampaikan 7 Program Prioritas Dihadapan DPRD

Senin, 03 Maret 2025 - 19:16 | 8.67k
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat menyampaikan pidato dalam rapat paripurna, Senin (3/3/2025). (Foto: Siti Nur Faizah/TIMES Indonesia)
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat menyampaikan pidato dalam rapat paripurna, Senin (3/3/2025). (Foto: Siti Nur Faizah/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Wali Kota bersama Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi-Armuji menyampaikan tujuh program prioritas dihadapan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, Senin (3/3/2025).

Dalam Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Sambutan Wali Kota Masa Jabatan 2025-2030, Eri menyebut tujuh program prioritasnya selaras dengan Asta Cita Presiden RI Prabowo dan Nawa Bhakti Satya Gubernur Jawa Timur. 

Advertisement

"Diantaranya mengurangi kemiskinan, pengangguran, angka kematian ibu (AKI). Mengurangi angka kematian bayi (AKB), stunting, meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM), dan menurunkan angka rasio gini," beber Eri. 

Tujuh program tersebut, lanjutnya, bisa dicapai dengan membangun infrastruktur berkelanjutan, kualitas dan akses pendidikan-kesehatan, pertumbuhan ekonomi inklusif, dan reformasi birokrasi berbasis digital. 

"Tentunya tujuh program prioritas tersebut untuk mewujudkan visi transformasi surabaya menuju kota dunia yang maju, humanis dan berkelanjutan," ujar Eri. 

Ia juga menjabarkan lima misi guna mendukung program prioritas tersebut. Diantaranya, mengakselerasi transformasi pengembangan sektor ekonomi unggulan. Mempercepat transformasi penciptaan SDM unggul dan berkarakter. Mempercepat transformasi pelayanan publik dan reformasi birokrasi. 

"Selanjutnya, memantapkan ketahanan daerah melalui pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan, dan terakhir adalah harmonisasi sosial masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan sosial," jelasnya. 

"Kami juga akan menyusun RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) menyesuaikan dalam enam bulan ke depan, sesuai dengan RPJM Nasional visi misi Presiden dan visi misi Gubernur,” imbuh Eri. 

Sementara itu, Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan jika pidato yang disampaikan Wali Kota Eri Cahyadi ingin menyampaikan semangat untuk bersama-sama membangun Kota Pahlawan. 

"Seperti mengatasi persoalan kemacetan, banjir, dan sebagainya secara bersama-sama," katanya. 

Hal tersebut merupakan satu semangat yang ditujukan walikota kepada masyarakat Surabaya. "Di masa jabatan ini Wali Kota Surabaya merangkul semua komponen sekaligus mengajak kerjasama gotong-royong membangun Kota Surabaya dalam mengatasi berbagai masalah sehari-hari," tandasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES