Pendidikan

Choirul Anam Terpilih Jadi Koordinator PPI Dunia

Senin, 24 Agustus 2020 - 17:10 | 87.74k
Choirul Anam terpilih menjadi Koordinator Perhimpunan Pelajar Indonesia Se Dunia (PPI Dunia). (foto: Dok. Pribadi Choirul Anam)
Choirul Anam terpilih menjadi Koordinator Perhimpunan Pelajar Indonesia Se Dunia (PPI Dunia). (foto: Dok. Pribadi Choirul Anam)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mahasiswa asal Madura, Choirul Anam terpilih menjadi Koordinator Perhimpunan Pelajar Indonesia Se Dunia (PPI Dunia) yang berlangsung secara Pemilihan Virtual. 

Mahasiswa yang tengah belajar PhD of Public Policy di Charkes University ini, terpilih pada 23 Agustus 2020 melalui pemilihan virtual yang berlangsung melalui Zoom.

Advertisement

Choirul Anam atau biasa disebut Cak Anam dinobatkan sebagai koordinator PPI Dunia setelah mendapatkan Voting Online sebanyak 33 dan surat suara 7 Totat 40 dari 54 PPI Negara. 

Putra asal Madura ini juga akan diberikan amanah untuk satu tahun ke depan untuk menjalankan tugasnya di PPI Dunia dengan memiliki 5 program utama yakni peningkatan kualitas human capital PPI, Peningkatan Kualitas Riset/Penelitian PPI, serta meningkatkan kapasitas organisasi dengan menjadikan PPI sebagai organisasi yang leading dalam penerapan good governance.

Disamping itu, PPI Tiongkok terpilih juga sebagai Tuan Rumah Simposium Internasional PPI Dunia tahun depan setelah mendapat Voting online sebanyak 28 dan Surat suara 2 total 23. PPI Tiongkok mengalahkan PPI Jerman untuk menjadi tuan rumah SI PPI Dunia.

Selain terpilihnya Choirul Anam sebagai Koordinator PPI Dunia, panitia Simposium Internasional PPI Dunia juga melangsungkan serangkaian kegiatan SI PPI Dunia 2020. Kegiatan SI 2020 terdiri dari Webinar online, dan Talkshow.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES