Pendidikan

SD Islam Sabilillah Malang Ajak Orang Tua Siswa Kelola Emosi

Kamis, 11 Februari 2021 - 13:22 | 65.70k
Virtual Parenting SD Islam Sabillah Malang diikuti 136 peserta Wali Murid SD islam Sabilillah (FOTO: Dok. Humas SD Islam Sabilillah)
Virtual Parenting SD Islam Sabillah Malang diikuti 136 peserta Wali Murid SD islam Sabilillah (FOTO: Dok. Humas SD Islam Sabilillah)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANGSD Islam Sabilillah Malang kembali menggelar Virtual Parenting bagi para orang tua siswa, untuk membantu pembelajaran selama pandemi. Webinar Virtual Parenting Managing Emotion during Covid-19 Pandemic ini membantu para orang tua untuk memanajemen emosi selama masa pandemi Covid-19. 

Kepala SD Islam Sabilillah Malang, Nunik S Hariarti, MPd menyampaikan bahwa pengelolaan emosi sangat penting untuk membantu para orang tua dalam membimbing Ananda di rumah, khususnya dalam konteks peningkatan emosi Ananda agar selalu stabil dalam kondisi belajar yang bahagia, asik dan menyenangkan. Ia menjelaskan guru adalah orangtua kedua disekolah. Namun, kondisi pandemi ini orangtua sekaligus menjadi guru dirumah. 

Advertisement

Hamam-Rosidi.jpgSpeaker A. Hamam Rosidi, S.Pd., MA,  yang merupakan Founder Memori Indonesia Group, Parenting Psikis & Therapist (FOTO: Dok. Pribadi A. Hamam Rosidi)

"Semoga orangtua wali murid mendapat ilmu parenting dengan pola komunikasi dan self terapi yang tepat waktu dan tempatnya. Karena menghadapi kondisi pembelajaran dirumah adalah hal-hal yang tidak pernah dialami orangtua dirumah sebelum-sebelumnya. serta penguat mental dan emosi yang memberikan solusi pada permasalahan yang dihadapi guru dan orang tua SD Islam Sabilillah selama ini," kata Nunik dalam keterangan pers, Kamis 11/2/2021).

Nunik menyampaikan virtual parenting ini digelar SD Islam Sabilillah Malang bekerjasama dengan MOS (Majelis Orang tua Siswa) Sabilillah, dengan menghadirkan A Hamam Rosidi, MA, yang merupakan Founder Memori Indonesia Group, Parenting Psikis & Therapist. Webinar interaktif ini dipandu langsung oleh Psikolog Rr Nia Paramita Yusuf MPsi, yang juga psikolog pada Rabu (10/2/2021). 

Nia-Paramita-Yusuf.jpgModerator Virtual Parenting SD Sabilillah Malang Psikolog Rr. Nia Paramita Yusuf, M.Si., M.Psi (FOTO: Dok. Pribadi Rr. Nia Paramita Yusuf)

Dalam kegitan tersebut, Hamam Rosidi menjelaskan tentang cara mudah mengatur emosi. Ia juga mempersilahkan Wali Murid untuk bertanya, beragam pertanyaan yang dilontarkan melalui kolom chat zoom, seperti cara menahan emosi, cara mengendalikan emosi, cara mengajarkan anak punya tanggung jawab, cara meredam emosi kepada anak yang susah, dan cara menangani anak yang pendiam (tidak terbuka). 

Pada sesi akhir, Hamam Rosidi juga mengajak wali murid yang hadir untuk melakukan tehnik-tehnik mengatur emosi dengan cara yang sederhana, yaitu Tehnik Menyugesti diri sendiri, menyugesti anak, dan Juga tehnik lainnya yang disebut Creative Trauma Cleansing (Pembersihan Trauma secara Kreatif) (CTC), pelepasan stres yang terfokus pada pelepasan emosi negatif yg Secara fisiologi terletak pada leher kanan & kiri dengan cara ditepuk tepuk beberapa kali.

Hamam Rosidi juga berpesan pada orang tua agar lebih bisa mengelola emosi dan pikirannya, terutama dalam situasi apapun. Karena ketika pikiran fresh (optimis, semangat dan Bahagia) maka Insyaallah lebih tenang dalam mendidik anak didik atau anak-anak dari Wali Murid SD Islam Sabilillah Malang tentunya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES