40 Tahun Kiprah Polinema Majukan SDM Generasi Muda

TIMESINDONESIA, MALANG – Politeknik Negeri Malang (Polinema) resmi menginjak usia 40 tahun. Di usia yang sudah menua ini, menunjukkan sikap kedewasaan dan konsisten Polinema dalam hal pengembangan sumber daya manusia (SDM) sebagai generasi muda penerus bangsa.
Dalam pelaksanaan peringatan Dies Natalis ke-40, Polinema mengggelar upacara bendera secara sederhana dengan meminimalkan tatap muka serta pengumpulan masa.
Advertisement
Upacara Dies Natalis diselenggarakan secara secara luring maupun daring menggunakan aplikasi Zoom, live streaming pada akun Youtube POLINEMA yang diikuti oleh 1.000 orang yang terdiri dari tenaga pendidik dan tenaga kependidikan, serta sekitar 90 undangan menghadiri upacara bendera secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan di Graha Polinema, Rabu (9/2/2022).
"Sebagaimana kita ketahui, kampus Polinema yang kita cintai ini sudah menginjak usia 40 tahun. Itu berarti sudah 40 tahun kita hadir dan mewarnai dunia kependidikan," kata Direktur Polinema Supriatna Adhisuwignjo, ST., MT.
Selama empat puluh tahun ini, ia menceritakan bagaimana perjalanan Polinema melewati suka dan duka dalam dunia pendidikan. Selama empat puluh tahun pula, Polinema telah melewati proses demi proses yang membuat semakin dewasa dan berdiri hingga sekarang.
"Meskipun kita telah melewati semua itu, kita harus tetap belajar dan merendahkan hati. Sebab, di depan mata kita sudah terpampang halangan dan rintangan yang wajib untuk kita lalui," ungkapnya.
Polinema bertekad terus-menerus mengembangkan diri, dan memperluas kiprahnya bagi kemajuan bangsa dan negara, serta bagi kemaslahatan masyarakat dunia.
Direktur Polinema mmenyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para pendiri Polinema serta Direktur terdahulu yang telah meletakkan pondasi budaya ilmiah bagi Polinema, dan mengawal perkembangan Polinema dari waktu ke waktu dengan segala tantangan yang dihadapinya.
Pada Dies Natalis ke-40 ini, Polinema memberikan penghargaan pada mahasiswa berprestasi berupa bantuan beasiswa, pemotongan UKT, pemberian piagam penghargaan dan apresiasi lainnya.
Dengan mengusung tema “Dengan Semangat Reformasi dan Kolaborasi Sivitas Polinema, Kita Wujudkan Kinerja & Prestasi Unggul di Tingkat Regional dan Global” ini, Polinema di Dies Natalis ke-40 ini mengangkat dan menyerahkan SK pengangkatan anggota KORPRI Politeknik Negeri Malang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |