Pendidikan

MUSEMA FKIK UIN Maliki Malang, Ajang Evaluasi Program Kerja Ormawa

Sabtu, 17 Desember 2022 - 13:29 | 82.18k
Musema FKIK UIN Malang. (Foto: Istimewa)
Musema FKIK UIN Malang. (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, MALANG – Musyawarah Senat Mahasiswa (MUSEMA) oleh Senat Mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang) sukses digelar secara luring dan terbuka untuk seluruh mahasiswa FKIK untuk pertama kalinya setelah beberapa tahun dilaksanakan secara daring karena pandemic Covid-19.

MUSEMA FKIK berlangsung selama dua hari mulai dari Sabtu (10/12/2022) sampai dengan Minggu (11/12/2022). Musema hari pertama dilaksanakan di gedung Rumah Singgah kampus 2 Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan dihadiri oleh sekitar 200 peserta lebih dari seluruh OMIK yang ada di FKIK.

Adapun OMIK yang ada di FKIK adalah DEMA FKIK beserta LSO dan BSO nya yakni LSO Senior dan FDI Al-Fath, Kemudian HMPPD dan BSO nya seperti Calvaria, Avveroes, dan RMT, serta HMPSF.

Acara hari pertama berlangsung dengan tertib dan meriah dan dibuka dengan sambutan oleh Wakil Dekan III FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Dr. Alvi Miliana, M. Biomed dan Ketua SEMA FKIK Hidayatullah.

UIN-Malang-a.jpg

Ketua SEMA FKIK Hidayatullah mengatakan bahwa Republik Mahasiswa yang berada di UIN Malang merupakan miniatur negara yang berfungsi sebagai pembelajaran mahasiswa dan Stepping Stone untuk terjun di lingkungan pemerintahan yang ada di dalam kampus.

"Republik Mahasiswa didasarkan pada prinsip demokrasi mahasiswa yaitu dari mahasiswa, oleh mahasiswa, dan untuk mahasiswa. Sebagai bentuk upaya untuk menjalankan fungsi yang maksimal tentunya memerlukan peran lembaga legislatif atau dikenal dengan Senat Mahasiswa (SEMA) dengan fungsi khusus yaitu fungsi legislasi, fungsi anggaran, dan fungsi controlling," bebernya. 

Sidang Musema hari pertama berlangsung dari pukul 08.30 s/d 16.00 WIB dengan pimpinan siding yang berasal dari SEMA- Universitas, karena keterbatasan tempat dan waktu acara dilanjutkan pada hari kedua.

Sidang hari kedua Musema FKIK berlangsung di gedung farmasi Kampus 3 FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dengan pimpinan sidang tetap dari SEMA-U.

Sidang dimulai dari pukul 07.00 WIB dengan melanjutkan urutan sidang dari hari sebelumnya. Adapun urutan persidangan OMIK Fakultas dimulai dari DEMA FKIK beserta LSO dan BSO nya, dilanjutkan dari HMPSF, kemudian terakhir adalah HMPPD dan BSO-BSO nya.

Sidang hari kedua berlangsung dengan lancar dan tertib serta cukup interaktif antara anggota OMIK yang sedang menyampaian laporan pertanggungjawaban dengan peserta sidang penuh.

UIN-Malang-b.jpg

Pembahasan pada MUSEMA ini meliputi program kerja serta realisasinya pada masing-masing Organisasi Kemahasiswaan (ORMAWA) di FKIK, hambatan dalam kepengurusan ORMAWA, dan diakhiri dengan pembahasan rekomendasi yang akan diajukan untuk periode kepengurusan ORMAWA FKIK selanjutnya. Acara sidang hari kedua ditutup pada pukul 23.00 WIB dan laporan pertanggung jawaban seluruh OMIK FKIK resmi diterima.

Ketua SEMA FKIK menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas pengabdian yang telah dijalankan oleh teman-teman pengurus Ormawa FKIK sehingga dapat dituntaskan dengan sangat baik. Hidayat juga mengingatkan bahwa setiap amanah yang telah dititipkan akan dipertanggungjawabkan baik di depan manusia yaitu kepada seluruh mahasiswa FKIK melalui forum Musema maupun pertanggungjawaban kepada Allah SWT di hari akhir kelak.

"Harapanya kedepan Ormawa di FKIK semakin dapat berkalaboratif untuk FKIK yang professional dan berintegritas dalam mewujudkan visi-misi FKIK yang unggul dan bereputasi internasional," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES