Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, FAI Undar Jombang Siap Cetak Generasi ‘Berotak London, Berhati Masjidil Haram’

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Darul Ulum Jombang (Undar Jombang) dengan bangga mengumumkan pembukaan pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024/2025.
Pendaftaran mahasiswa baru sendiri sudah dibuka dengan 3 gelombang yakni gelombang 1 periode 15 Januari - 9 Maret 2024, sedangkan gelombang 2 pada 11 Maret - 18 Mei 2024, kemudian gelombang terakhir pada 20 Mei - 16 Agustus 2024.
Advertisement
FAI Undar Jombang berkomitmen mencetak generasi lulusan yang tidak hanya menguasai ilmu agama Islam, tetapi juga siap bersaing di dunia akademik global, dengan karakter yang kuat dan berintegritas.
H. Muhtadi, Dekan FAI Undar Jombang, menjelaskan bahwa fakultasnya menawarkan dua program studi unggulan, yaitu Pendidikan Agama Islam (PAI) yang telah terakreditasi Baik Sekali dan Ilmu Al-Quran dan Tafsir (IAT) yang terakreditasi Baik.
"Kami bangga dengan capaian akreditasi ini. Hal ini menunjukkan komitmen kami dalam menjaga kualitas pendidikan yang tinggi dan relevan dengan kebutuhan zaman," ujarnya.
Karakter Berotak London, Berhati Masjidil Haram
FAI Undar Jombang berupaya mencetak lulusan dengan karakter "Berotak London, berhati Masjidil Haram," yang berarti lulusan yang memiliki pengetahuan luas, pemikiran kritis, dan wawasan global, namun tetap berpegang teguh pada nilai-nilai agama Islam yang kokoh dan moralitas yang tinggi.
"Kami ingin lulusan kami tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga memiliki hati yang penuh empati dan ketulusan dalam beragama," ujarnya.
Salah satu program unggulan di FAI Undar Jombang adalah pendampingan penulisan karya tulis ilmiah yang intensif. Mahasiswa akan mendapatkan bimbingan dari dosen-dosen berpengalaman dalam menyusun karya tulis ilmiah.
"Kami ingin mahasiswa kami memiliki kemampuan menulis yang baik dan mampu menghasilkan karya ilmiah berkualitas tinggi. Ini penting untuk menunjang karier akademik mereka di masa depan," paparnya.
Lebih lanjut, H. Muhtadi menerangkan bahwa FAI Undar Jombang juga mempersiapkan mahasiswanya untuk siap bersaing di dunia akademik dan profesional. Dengan kurikulum yang komprehensif dan didukung oleh fasilitas yang memadai, para mahasiswa akan dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk sukses di berbagai bidang.
"Lulusan kami harus mampu bersaing tidak hanya di level nasional, tetapi juga internasional," tegasnya.
FAI Undar Jombang menawarkan fasilitas lengkap untuk mendukung proses belajar mengajar, termasuk perpustakaan dengan koleksi literatur yang kaya, laboratorium bahasa, dan ruang diskusi yang nyaman. Selain itu, kampus juga menyediakan asrama bagi mahasiswa yang berasal dari luar kota, sehingga mereka dapat belajar dengan nyaman dan fokus.
Pendaftaran mahasiswa baru FAI Undar Jombang telah dibuka dan akan berlangsung hingga 16 Agustus 2024. Calon mahasiswa dapat mendaftar secara online melalui situs resmi universitas atau langsung datang ke kampus untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Dengan segala fasilitas dan program unggulan yang ditawarkan, FAI Undar Jombang siap mencetak generasi penerus bangsa yang berkarakter unggul dan mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat. Bagi yang ingin mengembangkan potensi diri dalam bidang agama Islam dan memiliki karier cemerlang di dunia akademik, FAI Undar Jombang adalah pilihan yang tepat. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Irfan Anshori |
Publisher | : Sholihin Nur |