Pendidikan

Pusat Ma'had UIN Maliki Malang Tiadakan Salat Id Maha Santri Putri

Minggu, 16 Juni 2024 - 06:13 | 602.61k
Flyer Salat Idhul Adha khusus maha santri putri UIN Malang yang viral. Kegiatan ini resmi ditiadakan. (Foto: Dokumen TI)
Flyer Salat Idhul Adha khusus maha santri putri UIN Malang yang viral. Kegiatan ini resmi ditiadakan. (Foto: Dokumen TI)

TIMESINDONESIA, MALANG – Pusat Ma'had Al-Jamiah UIN Maliki Malang akhirnya tidak jadi menggelar Salat Idhul Adha khusus mahasantri putri yang ramai diperdebatkan setelah flyer viral. Ma'had UIN Maliki juga menyampaikan klarifikasi terkait ramainya isu rencana pelaksanaan Salat Idul Adha yang terpisah antara maha santri putra dan putri itu. 

Klarifikasi ini disampaikan Ketua Pusat Ma'had, Ahmad Izzuddin, dalam sebuah pernyataan resmi Sabtu, 15 Juni 2024. Dalam keterangan resminya, rencana pemisahan Salat Idul Adha awalnya muncul sebagai antisipasi terhadap kemungkinan over load jamaah di masjid maha santri putra. 

"Jumlah maha santri putra di kampus tersebut mencapai 1.932 orang, sementara maha santri putri berjumlah 2.559 orang. Jika ditambah dengan masyarakat sekitar yang ikut serta, kapasitas masjid dipastikan tidak mencukupi," bunyi keterangan yang diterima TIMES Indonesia pagi ini, Minggu (16/6/2024).

Ahmad Izzuddin menjelaskan, bahwa flyer yang beredar di masyarakat masih berupa draf rencana kegiatan. "Flyer tersebut belum merupakan keputusan final dan dibuat untuk mengantisipasi keadaan darurat," jelasnya. 

"Kami juga telah berkomunikasi dengan Pimpinan Pengurus MUI Kota Malang dan Pengurus MUI Jawa Timur untuk meminta arahan dan petunjuk terkait rencana ini," tambahnya.

Namun, setelah menganalisis situasi terakhir, diputuskan bahwa pemisahan Salat Idul Adha tidak diperlukan. "Banyak mahasantri yang pulang ke daerah asal untuk merayakan Idul Adha bersama keluarga mereka, sehingga jumlah jamaah yang tinggal di kampus dapat ditampung dalam satu masjid saja," ujar Izzuddin.

Dia juga menegaskan bahwa tidak ada niatan Ma'had untuk mencari sensasi dari rencana kegiatan ibadah tersebut. "Pelaksanaan Salat Idul Adha khusus perempuan sebenarnya sudah banyak dilakukan di beberapa pesantren putri. Kami hanya ingin memastikan pelayanan ubudiyah yang optimal bagi mahasantri kami di Mahad Sunan Ampel al-Aly UIN Maulana Malik Ibrahim Malang," jelas Izzuddin.

Lebih lanjut, Ahmad Izzuddin menyatakan bahwa flyer, baliho, dan informasi terkait kegiatan ini tidak disosialisasikan melalui web resmi Pusat Mahad Al-Jamiah maupun media sosial resmi kampus. Hal ini dilakukan untuk mencegah kesalahpahaman dan menjaga ketertiban informasi.

Klarifikasi ini diharapkan dapat menjawab pertanyaan dan kekhawatiran yang muncul di kalangan masyarakat. Pusat Mahad Al-Jamiah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dalam bidang ubudiyah dan pendidikan kepada mahasantrinya.

Dalam konteks ini, Mahad Al-Jamiah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang juga menegaskan bahwa kegiatan ubudiyah seperti Salat Idul Adha adalah bagian penting dari kehidupan kampus. Mereka selalu berusaha menjaga agar pelaksanaannya berjalan lancar dan sesuai dengan tuntunan agama serta peraturan yang berlaku.

Masyarakat dan mahasantri diharapkan dapat memahami dan mendukung upaya yang dilakukan oleh Pusat Mahad dalam menyelenggarakan kegiatan keagamaan ini. Dengan kerjasama yang baik, diharapkan semua pihak dapat merayakan Idul Adha dengan khidmat dan penuh keberkahan.

"Kami mohon pengertian dan dukungan dari semua pihak agar pelaksanaan ibadah di kampus dapat berjalan dengan tertib dan lancar," tutup Ahmad Izzuddin.

Pernyataan resmi ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi mahasantri dan masyarakat dalam memahami situasi yang sebenarnya. Pusat Mahad Al-Jamiah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik dan menjaga keharmonisan di lingkungan kampus. (*)

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rifky Rezfany

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES