Pendidikan

SMKN 2 Donorojo Pacitan Lolos ke Kompetisi Adiwiyata Tingkat Provinsi Jatim

Selasa, 25 Februari 2025 - 08:46 | 37.62k
Siswa SMKN 2 Donorojo Pacitan melakukan kegiatan pemupukan tanaman. (FOTO: Rino for TIMES Indonesia)
Siswa SMKN 2 Donorojo Pacitan melakukan kegiatan pemupukan tanaman. (FOTO: Rino for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PACITANSMKN 2 Donorojo berhasil lolos ke tahap penilaian Adiwiyata tingkat provinsi setelah melalui seleksi ketat di tingkat Kabupaten Pacitan

Keberhasilan ini merupakan hasil dari upaya keras seluruh warga sekolah dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan ramah lingkungan.

Advertisement

Program Adiwiyata yang digagas pemerintah bertujuan untuk mendorong sekolah-sekolah di Indonesia menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan ramah lingkungan. 

Siswa-SMKN-2-Donorojo-Pacitan-2.jpg

SMK Negeri 2 Donorojo sudah menjalankan berbagai program lingkungan, antara lain penghijauan, pengelolaan sampah berbasis 3R (Reduce, Reuse, Recycle), serta edukasi lingkungan bagi siswa.

Kepala SMKN 2 Donorojo, Dra. Endang Agustini, menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini.

 “Kami bersyukur atas dukungan semua pihak, mulai dari siswa, guru, hingga masyarakat sekitar. Semua pihak turut berperan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan hijau di sekolah. Kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik di tingkat provinsi,” ujar Dra. Endang, Selasa (25/2/2025). 

Pada Kamis (20/2/2025), SMKN 2 Donorojo kedatangan tim monitoring dari Bakorwil I Madiun untuk meninjau persiapan sekolah menjelang penilaian tingkat provinsi. 

Tim yang didampingi Kasi SMK Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Pacitan, Suhendro, berkeliling untuk melihat program-program yang telah diterapkan oleh sekolah dalam rangka mengikuti penilaian Adiwiyata.

Lolos ke tahap provinsi, SMK yang terletak di Dusun Krajan Wetan, Desa Kalak, Kecamatan Donorojo tersebut diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi sekolah lain dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih hijau, sehat, dan ramah lingkungan. 

"Dengan pencapaian ini, semoga dapat mendorong lebih banyak sekolah untuk berpartisipasi dalam menjaga kelestarian alam sejak dini," pungkas Suhendro, di SMKN 2 Donorojo Pacitan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES