Begini Program Sedekah Sedino Sewu Ala Laziznu Gresik

TIMESINDONESIA, GRESIK – Meningkatkan kembali gairah bersedekah umaat, Lembaga Amil Zakat, Infaq, Nahdlatul Ulama (Laziznu) PCNU Gresik, Jawa Timur menggagas program Gerakan Sedino Sewu.
Dalam aplikasinya, program gerakan sedekah sedino sewu yakni pengurus memberikan kepada rumah-rumah atau warga untuk mengisi celengan sebesar Rp 1.000 per hari. Ketika sudah penuh, celengan itu dikembalikan ke Laziznu PCNU Gresik.
Advertisement
Program ini sejatinya sudah dilakukan di salah satu desa di Kecamatan Dukun, Gresik setahun yang lalu.
Kegiatan ini ternyata mampu mengumpulkan dana yang mencapai puluhan juta rupiah dalam waktu satu bulan sehingga dana itu bisa disalurkan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.
"Khususnya untuk membantu kegiatan beasiswa pendidikan, kesehatan, bencana alam dan peningkatan usaha bagi keluarga kurang mampu," kata Mushoffa Aziz, Ketua Lazisnu Kabupaten Gresik, Sabtu (09/12/2017).
Gerakan sedekah sedino sewu ini, Mushoffa Aziz berharap agar gairah bersedekah di desa maupun perkotaan bisa menjadi budaya yang baik sehingga bisa ditularkan ke keluarganya masing-masing.
"Kita juga menargetkan terbentuknya Upzis yang ada di tingkat kecamatan dan desa. Hal itu dibawah komando Laziznu Gresik," jelasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sholihin Nur |