Peristiwa Daerah

Olah TKP Kecelakaan Pakai 3D Scanner, Ini yang Dilakukan Polda

Kamis, 21 Desember 2017 - 15:29 | 28.85k
Ditlantas Polda Jatim di lokasi kecelakaan mobil patwal (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)
Ditlantas Polda Jatim di lokasi kecelakaan mobil patwal (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Pasca kecelakaan beruntun, di Jalan Raya Tongas, Probolinggo, Jawa Timur, unit laka Ditlantas Polda Jatim langsung melakukan olah tempat kejadian perkara, Kamis (21/12/2017). Menggunakan alat 3D lasser scanner, petugas mengumpulkan data data di lokasi kejadian untuk dianilisis.

Selama perekaman berlangsung, arus lalu lintas ditutup total. Sehingga kondisi lokasi kejadian, benar-benar steril dari kendaraan. Dari hasil perekaman ini, digunakan pihak kepolisian untuk mengetahui kendaraan mana yang paling berkontribusi menjadi penyebab utama pada saat terjadi kecelakaan tersebut. Namun, hasil akhir baru bisa diketahui sekitar sepekan ke depan. Karena harus diolah terlebih dahulu.

Advertisement

“Di sini kami membantu tim penyidik untuk mengumpulkan data dan mengolahnya. Walaupun sempat mengalami kesulitan, karena saat kejadian kemarin hujan deras. Sehingga bekas – bekas kecelakaan terhapus oleh air,” kata kasi laka Polda Jatim, Kompol Dadang Kurnia, di lokasi kejadian.

Seperti diberitakan sebelumnya, kecelakaan beruntun terjadi di jalur pantura Desa Tongas Wetan, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo Jawa Timur. Melibatkan lima kendaraan, yakni sedan patwal polda jatim, minibus rombongan dishub provinsi, truk tangki, bus akas, dan motor matik. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya dua polisi luka-luka, dan satu sopir truk tangki kmengalami luka ringan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES