Peristiwa Daerah

Daop 9 Jember Tambah Rangkaian KA Jelang Liburan

Rabu, 14 Februari 2018 - 16:20 | 24.55k
ILUSTRASI: KAI. (Foto: Dok. TIMES Indonesia)
ILUSTRASI: KAI. (Foto: Dok. TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JEMBER – Menjelang hari raya Imlek bagi umat Budha yang jatuh, Jum'at besok (16/2/2018) PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 9 Jember melakukan penambahan rangkaian kereta api untuk mengangkut masyarakat yang menggunakan moda transportasi KA.

Kepala Humas PT KAI Daop 9 Jember Luqman Arif mengatakan, hari raya Imlek dan libur panjang membuat Daop 9 bersiap menghadapi lonjakan penumpang yang di prediksi akan mulai pada hari Kamis hingga Minggu ini.

Advertisement

"Jadi kami tambahkan 1 rangkaian kereta untuk kereta ekonomi Mutiara Timur Siang dan Malam dengan relasi Banyuwangi-Surabaya. Jumlah kursi tambahan yang disediakan sebanyak 106 kursi," Ujarya saat dihubungi TIMES Indonesia, Rabu (14/2/2018).

Dengan tingginya animo masyarakat saat liburan panjang, Luqman berharap dapat memberikan pelayanan yang maksimal dan mampu memenuhi keinginan dari masyarakat yang telah percaya menggunakan moda transportasi KAI Daop 9 Jember.

"Semoga penambahan kereta ini, bisa mengakomodir dan mengantarkan masyarakat ke tempat tujuan. Penambahan di mulai pada besok hingga minggu ini," imbuhnya.

Pemesanan tiket bisa langsung menggunakan aplikasi resmi PT KAI atau datang ke stasiun terdekat. 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES