Peristiwa Daerah

Sujewo Tejo Duet dengan Zawawi Imron di IAIN Madura

Sabtu, 23 Februari 2019 - 21:00 | 58.13k
Sujewo Tejo dan Zawawi Imron tampil di IAIN Madura dalam acara talk show kebudayaan. (FOTO: Putera Khafi/TIMES Indonesia)
Sujewo Tejo dan Zawawi Imron tampil di IAIN Madura dalam acara talk show kebudayaan. (FOTO: Putera Khafi/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PAMEKASAN – Presiden Republik Jancuker, Sujewo Tejo berduet dengan penyair Madura, Zawawi Imron di kampus IAIN Madura, Sabtu (23/2/2019) malam. Sujewo dan Zawawi Imron datang ke Madura dalam rangka talk show kebudayaan yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater Fataria IAIN Madura.

Ribuan mahasiswa sudah memadati lokasi acara di depan gedung Pascasarjana sejak petang. Mereka tidak hanya dari kampus-kampus di Madura, namun dari luar Madura turut menyemarakkan acara kebudayaan ini. Di antaranya dari Lamongan, Gresik dan Surabaya.

Advertisement

Sebelum Sujiwo dan Zawawi tampil, beberapa mahasiswa memulainya dengan penampilan puisi dan musik khas berbahasa Madura.

Ardi Wiranata, Ketua UKM Teater Fataria IAIN Madura Pamekasan kepada TIMES Madura mengatakan, kehadiran Sujewo dan Zawawi ke kampus IAIN Madura untuk memberikan semangat kepada mahasiswa tentang berbudaya. Sebab, akhir-akhir ini banyak anak muda dan mahasiswa malu menampilkan identitas kebudayaannya.

"Anak muda sekarang banyak yang lebih bangga menonjolkan identitas budaya asing daripada budaya dirinya sendiri," ujar Ardi. 

Ardi mencontohkan, anak muda lebih senang berfoto di Starbucks Cofee dibandingkan di rumah makan pecel atau rumah makan nasi rawon. Hal ini menunjukkan bahwa identitas kebudayaannya sudah bergeser. 

"Anak muda malu mempublikasikan budayanya sendiri. Setelah acara malam ini, teman-teman bisa kembali memiliki semangat berbudaya," ungkapnya.

Ardi mengaku bangga dengan Sujewo Tejo bisa hadir di  Madura, sebab dia masih memiliki adarah Madura dan masih kental berbahasa Madura. Yang juga membanggakan, Zawawi Imron juga sudah mendapatkan gelar Budayawan 2018 di Jakarta. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES