Peristiwa Daerah

Soal Unjuk Rasa Penjualan Saham PT Delta Djakarta: Pantas Nainggolan: Politik Praktis Gubernur Anies

Kamis, 07 Maret 2019 - 22:31 | 61.65k
Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan (FOTO: Rizki Amana/TIMES Indonesia)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan (FOTO: Rizki Amana/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sejumlah organisasi kemasyarakatan, esok hari, Jumat (8/3/2019) berencana akan unjuk rasa ke DPRD DKI Jakarta dengan tuntutan pelancaran penjualan saham PT Delta Djakarta Tbk. 

Menanggapi rencana tersebut, anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PDI Perjuangan Pantas Nainggolan mengatakan bahwa hal tersebut adalah bentuk tindakan politik praktis Gubernur Anies Rasyid Baswedan.

Advertisement

"Pasti ada yang mendorong supaya ini demo, kan gitu. Nah itu yang tadi saya bilang jangan membenturkan, pemimpin itu harus mempersatukan tolong diingatkan Gubernur itu. Ini sekali lagi gubernur berpolitik praktis ini," ucap Pantas kepada wartawan saat dihubungi, Jakarta, Kamis (7/3/2019).

Lebih lanjut, Pantas menjelaskan bahwa dengan alasan halal atau haram status dari minuman beralkohol harus lebih ditegaskan. Sebab, ia mencontohkan hal tersebut serupa dengan permasalahan produk rokok.

"Sama aja kayak rokok. Di satu sisi kita tidak memperbolehkan orang merokok, melarang orang merokok, tapi produksi rokok, itu nggak pernah ditutup. Ya jadi kalau mau konsisten dengan katakanlah perang dengan alkohol, ya tutup semua perusahaan-perusahaan yang ada alkoholnya," tegasnya. 

Sebagai informasi, rencana penjualan saham PT Delta Djakarta seperti janji kampanye Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan pada Pilkada DKI Jakarta 2018l7 silam menimbulkan polemik antara Gubernur Anies dengan DPRD DKI Jakarta. 

Oleh karena itu anggota DPRD DKI Jakarta ini mengimbau agar Gubernur DKI Jakarta tidak menggunakan politik praktis untuk menyelesaikan polemik penjualan saham PT Delta Djakarta Tbk. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES