Amankan Arus Mudik, Polres Malang Dirikan 5 Pos Pam

TIMESINDONESIA, MALANG – Polres Malang menyiapkan lima Pos Pam untuk mengamankan arus mudik dan arus balik pada libur panjang Lebaran tahun ini.
Lima Pos Pam itu berada di exit jalan tol Lawang, depan Pasar Singosari, depan Wisata Wendit Water Park, depan Pasar Kepanjen dan depan Pasar Bululawang.
Advertisement
"Selain mendirikan Pos Pam, kami juga menyiapkan pos pelayanan di beberapa obyek wisata yang ada di Kabupaten Malang," ujar Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung kepada TIMES Indonesia, Jumat (31/5/2019).
Dia menjelaskan, pendirian Pos Pam dan Pos Pelayanan tersebut bertujuan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi para pemudik maupun wisatawan di Kabupaten Malang.
"Harapannya, masyarakat yang mudik dapat menikmati suasana Idul Fitri dan kembali ke daerahnya masing-masing dengan keadaan aman, selamat dan lancar," ungkapnya.
Kapolres mengimbau kepada pemudik maupun masyarakat yang capek saat perjalanan, dapat beristirahat terlebih dahulu.
"Para pemudik maupun pengguna jalan bisa beristirahat di Pos Pam apabila merasa lelah, capek dan ngantuk saat perjalanan mudik," ucapnya.
Kapolres menambahkan di seluruh Pos Pam terdapat petugas gabungan terdiri dari TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, PMI dan tim kesehatan.
"Masyarakat tidak perlu khawatir, karena petugas di lapangan siap siaga mengamankan jalannya arus mudik dan arus balik lebaran," tuturnya.
Menurutnya, demi keselamatan dalam menjalankan tugas di lapangan selama arus mudik dan arus balik Lebaran kali ini, suruh anggota Polres Malang menggunakan body protect. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Rizal Dani |
Sumber | : TIMES Malang |