7.194 Lansia di Probolinggo Dapat Bantuan PKH Plus

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Sebanyak 7.194 lansia di Kabupaten Probolinggo mendapat bantuan PKH Plus atau Jaminan Sosial Lanjut Usia (Jaslut). Bantuan ini merupakan program prioritas Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa.
Penyaluran bantuan dilakukan melalui Bank Jatim di 24 kecamatan Kabupaten Probolinggo secara bergilir. Pada Kamis (20/6/2019) kemarin, penyaluran dilakukan di Kecamatan Sukapura, Lumbang, Tongas, Sumberasih, Pakuniran, Kotaanyar dan Paiton. Sedangkan pada hari ini, Jumat (21/6/2019), penyaluran dilakukan di Kecamatan Sumber, Kuripan, Dringu dan Kecamatan Gending.
Advertisement
Koordinator PKH Kabupaten Probolinggo, Fathurrozi Amien mengatakan, PKH plus merupakan program priotitas Gubernur Jatim, yang masuk 99 hari kerja. Bahkan PKH plus masuk pada 33 hari pertama.
“Program ini mengintervensi lansia di keluarga penerima PKH yang tujuannya mengurangi beban lansia di keluarga tersebut. Sehingga dapat membantu mengentaskan kemiskinan menuju keadilan dan kesejahteraan sosial,” katanya.
Dalam setahun, bantuan PKH Plus disalurkan dalam empat tahap. Setiap tahap, masing-masing lansia menerima Rp500 ribu. Sehingga setiap lansia mendapat bantuan sebesar Rp2 juta per tahun.
Di Kabupaten Probolinggo, 7.194 lansia tersebut mendapat bantuan 2 tahap sekaligus. Yaitu tahap I dan tahap II sekaligus. Nominal bantuannya senilai Rp3,6 miliar.
Tunek, salah satu lansia asal Dusun Kongsen, Desa Sumberanom, Kecamatan Sumber, Kabupaten Probolinggo mengaku senang dengan bantuan ini. “Kami sekeluarga sangat terbantu dengan PKH Plus ini. Terima kasih Gubernur Khofifah,” ujarnya kepada TIMES Indonesia. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Rochmat Shobirin |
Sumber | : TIMES Probolinggo |