Peristiwa Daerah

PT BSI Terima Penghargaan Pengelolaan Lingkungan Hidup

Senin, 29 Juli 2019 - 08:04 | 213.50k
Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj Khofifah Indar Parawansa, M.Si., saat menyerahkan piagam penghargaan pengelolaan lingkungan hidup kepada Direktur PT BSI, Cahyono Seto. (Foto: Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)
Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj Khofifah Indar Parawansa, M.Si., saat menyerahkan piagam penghargaan pengelolaan lingkungan hidup kepada Direktur PT BSI, Cahyono Seto. (Foto: Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Perusahaan tambang emas PT Bumi Suksesindo (PT BSI), kembali menerima penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Prestasi anak perusahaan PT Merdeka Copper Gold Tbk, yang kesekian kali ini atas Laporan Pelaksanaan Pengelolaan Lingkungan Hidup Tahun 2019.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj Khofifah Indar Parawansa, M.Si., kepada Direktur PT BSI, Cahyono Seto, pada puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Jawa Timur di Kompleks Pelabuhan Perikanan Pantai Mayangan Probolinggo, Minggu kemarin (28/7/2019).

Advertisement

BSI-Khofifah-2.jpgPiagam penghargaan pengelolaan lingkungan hidup yang diserahkan Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj Khofifah Indar Parawansa, M.Si., kepada Direktur PT BSI, Cahyono Seto. (Foto : Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)

Mengenai isu lingkungan hidup, Gubernur Jawa Timur, menekankan pentingnya pengelolaan lingkungan, terutama sampah, agar menjadi sesuatu yang bermanfaat. Dia berharap inovasi teknologi pengelolaan sampah bisa terus dikembangkan.

 “Jadi, tidak sekedar menjadi kompos dan gas, tapi sampai kepada energi, dia bisa menjadi sumber listrik,” katanya, Senin (29/7/2019).

Kepada seluruh masyarakat Jawa Timur, Khofifah juga mengajak untuk peduli dan terus mengkampanyekan kepedulian terhadap lingkungan. Demi terjaganya lingkungan hidup, dia juga mengimbau orang tua dan dunia pendidikan guna menanamkan rasa cinta sejak dini.

“Teruslah menyemai tradisi untuk mengajak murid-murid di masing-masing unit pendidikan, bahwa mereka hidup sehat karena bersahabat dengan alam,” imbuhnya.

Sementara itu, Cahyono Seto merasa senang atas penghargaan yang diterima perusahaannya. Dijelaskan, selama melakukan kegiatan penambangan di Tumpang Pitu, pihaknya terus melakukan pengelolaan dan pemantauan lingkungan secara rutin.

Pengelolaan dan pemantauan lingkungan dilakukan secara menyeluruh baik di dalam maupun di luar area penambangan, yang menitikberatkan pada komponen lingkungan berupa tanah, air, udara, flora, dan fauna. Termasuk kegiatan pencegahan erosi, reklamasi lahan, dan pengelolaan limbah B3.

BSI-Khofifah-3.jpgGubernur Jawa Timur, Dra. Hj Khofifah Indar Parawansa, M.Si., saat menyerahkan piagam penghargaan pengelolaan lingkungan hidup kepada Direktur PT BSI, Cahyono Seto. (Foto : Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)

Selain itu, PT BSI juga terus melakukan pemantauan lingkungan area tambang, meliputi tanah, air, dan udara. Bahkan dalam pelaksanaanya, tambang emas di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, tersebut ikut melibatkan konsultan independen dan pemerintah. Tujuanya, untuk memastikan objektivitas hasil pemantauan.

Selanjutnya, hasil pengelolaan dan pemantauan lingkungan tersebut dilaporkan kepada pemerintah sebagai pihak yang berwenang dalam pengawasan. PT BSI melaporkan hasil pemantauan lingkungannya secara berkala setiap tiga bulan.

“Sejak awal kami serius untuk melaksanakan pengelolaan dan pemantauan lingkungan dengan baik di wilayah operasi perusahaan, dan penghargaan ini menambah semangat kami untuk terus meningkatkan program lingkungan yang baik yang sesuai dengan standar nasional, bahkan internasional,” tegas Direktur PT BSI, Cahyono Seto. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES