Peristiwa Daerah

Manjakan Pejalan Kaki, Dishub Bangkalan Pasang Lampu Penyeberangan

Selasa, 29 Oktober 2019 - 16:15 | 153.78k
Lampu penyeberangan pejalan kaki di Jalan Soekarno-Hatta, Kabupaten Bangkalan, mulai diaktifkan. (FOTO: Doni Heriyanto/TIMES Indonesia)
Lampu penyeberangan pejalan kaki di Jalan Soekarno-Hatta, Kabupaten Bangkalan, mulai diaktifkan. (FOTO: Doni Heriyanto/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANGKALAN – Dinas Perhubungan  atau Dishub Bangkalan, Madura, Jawa Timur memasang Pedestrian Light Controlled Crossing (Pelicon) atau lampu penyeberangan pejalan kaki di Jalan Soekarno-Hatta, Selasa (29/10/2019).

Pemasangan lampu penyeberangan di depan Kantor Dinas Perdagangan atau di pintu masuk kompleks Kantor Kemenag Bangkalan tersebut merupakan yang ketiga di daerah ini.

Advertisement

Sebelumnya, Dinas Perhubungan Bangkalan telah memasang lampu serupa di kawasan Kecamatan Burneh dan depan RSUD Syamrabu.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dishub Bangkalan Zainal Arifin mengatakan jalur kembar Jalan Soekarno-Hatta merupakan jalan protokol padat kendaraan, sehingga keberadaan lampu penyebarangan sangat dibutuhkan.

"Terutama, ketika waktu jam kedatangan atau kepulangan para siswa Madrasah Aliyah Negeri dan MTs Negeri Bangkalan," katanya saat Sosialisasi Pengaktifan Lampu Penyeberangan.

Zainal mengungkapkan pihaknya akan melakukan evaluasi di kawasan padat kendaraan yang memiliki volume penyeberangan tinggi, khususnya, di jalur yang berdekatan dengan lingkungan sekolah.

"Di depan SDN Kemayoran 2 yang berlokasi di Jalan Teuku Umar sepertinya sudah laik dipasang lampu penyeberangan," imbuhnya.

Dijelaskan, cara mengoperasikan lampu penyeberangan cukup sederhana. Pejalan kaki tinggal menekan tombol yang ada di tiang, maka tanda aman menyeberang atau kendaraan berhenti akan berbunyi.

"Kalau lampu penyeberangan menyala hijau, berarti perintah jalan untuk pengendara. Jika yang menyala lampu merah berarti semua kendaraan harus berhenti dan memberikan kesempatan bagi pejalan kaki menyeberang," jelas Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dishub Bangkalan Zainal Arifin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES