Peristiwa Daerah

Claus Wamafma, Putra Asli Papua Pimpin PT Freeport Indonesia

Selasa, 18 Februari 2020 - 13:27 | 169.28k
Claus Wamafma, ditunjuk Menteri BUMN,  Erick Thohir jadi Direktur PT Freeport Indonesia yang baru. (headtopics.com)
Claus Wamafma, ditunjuk Menteri BUMN, Erick Thohir jadi Direktur PT Freeport Indonesia yang baru. (headtopics.com)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kini perusahaan pertambangan PT Freeport Indonesia dipimpin oleh Claus Oscar Ronald Wamafma, putra asli Papua.  Kementerian BUMN menunjuknya sebagai Pimpinan PT Freeport Indonesia, Senin (17/2/2020). Kementerian BUMN menaruh kepercayaan kepada Claus Wamafma untuk duduk di jajaran Direksi.

Clauc Wamafma yang dilahirkan di Manokwari, 23 Juni 1973 ini memulai karirnya pada 1999 di Freeport Indonesia melalui graduate program. Karirnya terus menanjak dan pada 2011 ditempatkan sebagai Supply Chain-Warehouse & Distribution Manager pada 2011 hingga 2014.

Advertisement

Di 2014, dia naik jabatan menjadi Vice President Community Development di perusahaan asal Amerika Serikat itu, dan jabatan itu ditempatinya selama empat tahun. Dua terakhir posisinya sebagai SVP.

Edisi-selasa18-Februari-2020-putra-papua.jpg

Pada 2011-2018, ia berhasil menduduki posisi Vice President Community Development di perusahaan asal AS itu. Mulai tahun 2007 hingga 2011, Clais Wamafma juga sudah terlibat dalam Team Perunding Perjanjian Kerja Bersama antara Freeport dengan Serikat Pekerja. Karena itu, di lingkungan PT Freeport ia sebenarnya bukan orang baru.

Pada Senin (17/2/2020) kemarin, Staf Khusus Kementerian BUMN, Arya Sinulingga menuturkan, Kementerian BUMN telah menunjuk Claus sebagai Direktur Freeport Indonesia.

"Ini baru pertama direktur Freeport dari orang Papua yang berkarir dari bawah," kata Arya mengenai Claus Oscar Ronald Wamafma, putra asli Papua yang dipercaya memimpin PT Freeport Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES