Peristiwa Daerah

Tongkat Komando Polres Madiun Berpindah Tangan

Selasa, 18 Februari 2020 - 15:47 | 113.85k
Dari kanan AKBP Eddwi Kurniyanto dan AKBP Ruruh Wicaksono melakukan tradisi pisah sambut Kapolres Madiun. (FOTO: Ervan Marwantaka/TIMES Indonesia)
Dari kanan AKBP Eddwi Kurniyanto dan AKBP Ruruh Wicaksono melakukan tradisi pisah sambut Kapolres Madiun. (FOTO: Ervan Marwantaka/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MADIUN – Tongkat komando kepemimpinan Polres Madiun resmi berpindah tangan. Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto, mulai bertugas. Sementara, AKBP Ruruh Wicaksono menempati jabatan baru menjadi Kapolres Tuban.

Prosesi pisah sambut polres itu ditandai tradisi pedang pora di halaman Mapolres Madiun, Selasa (18/2/2020). Suasana haru serta tetesan air mata anggota polres pun tak bisa dibendung.
Sebelum menjabat Kapolres Madiun, AKBP Eddwi Kurniyanto sebelumnya menjabat Kapolres Probolinggo. "Akan saya lanjutkan program Pak Ruruh. Namun yang utama perbaikan internal dan kemudian pendekatan kesemua kalangan masyarakat," kata Eddwi Kurniyanto, usai melakukan kegiatan tradisi pedang pora di Mapolres Madiun.

Advertisement

Sementara, AKBP Ruruh Wicaksono menyampaikan terima kasih kepada semua pihak selama memimpin Polres Madiun satu tahun tiga bulan. Perwira kelahiran Ngawi ini mengaku bahagia menjadi bagian di Kabupaten Madiun. "Tiga kata. Madiun Luar Biasa," ucap Ruruh.

Dia berharap, program-program selama kepemimpinannya dapat dilanjutkan dan dimaksimalkan oleh Kapolres Madiun yang baru. "Setelah ini yang menjadi pekerjaan rumah selama saya pimpin akan kita rapatkan internal dan kesatuan. Yang jelas semua staff Polres Madiun sudah siap," kata AKBP Ruruh Wicaksono. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Madiun

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES