Peristiwa Daerah

Ratusan Member Memiles Aksi Bagi Bunga di Depan Kajati Jatim

Senin, 02 Maret 2020 - 15:13 | 102.88k
Ratusan warga menggelar aksi unjuk rasa didepan kantor Kejaksaan Tinggi, Jl. Achmad Yani, Surabaya, Senin (2/3/2020). (Foto: Candra Wijaya/TIMES Indonesia)
Ratusan warga menggelar aksi unjuk rasa didepan kantor Kejaksaan Tinggi, Jl. Achmad Yani, Surabaya, Senin (2/3/2020). (Foto: Candra Wijaya/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Ratusan Member MeMiles berkumpul di depan kantor Kajati (Kejaksaan Tinggi) Jawa Timur, Senin (2/3/2020). Mereka datang untuk aksi menyuarakan bentuk kekecewan atas kasus yang menimpa Memiles.

Mamiles sendiri merupakan perusahaan Starup yang bergerak dibidang jasa pemasangan iklan, sistem penjualannya melalui jaringan keanggotaan atau member yang bergabung di aplikasi Mamiles.

Advertisement

Demo-Memiles-2.jpg

Masa aksi yang berdiri di jalan Ahmad Yani No 54 Surabaya itu datang untuk bisa bertemu dengan Kepala Kejati Jatim, mengenai kasus yang sedang diproses Ditkrimsus Polda Jatim.

Ratusan orang itu membawa berbagai macam poster, serta membagikan bunga kepada masyarakat yang melintas. Pembagian bunga tersebut merupakan simbol kekecewan mereka atas kasus MeMiles.

Salah satu masa aksi, Agus mengatakan bahwa kasus yang menimpa MeMiles banyak kejanggalan yang dilaporkan oleh pelapor.

Demo-Memiles-3.jpg

"Sepertinya pelapor ini member baru, mereka merasa dirugikan, MeMiles kan seperti perusahaan start-up namun, jalurnya pakai aplikasi,” ujar Agus.

Tak hanya Agus member lain yakni Yeni mengatakan bahwa ia tidak merasa dirugikan, justru MeMiles membantu perekonomian para member.

“MeMiles kan aplikasi jual beli online, sama dengan yang lainnya, tapi sistemnya seperti ruang iklan,” ungkap Yeni.

Sebelumnya Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Timur mengungkap kejahatan investasi bodong melalui aplikasi Memiles dengan omzet ratusan miliar. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Surabaya

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES