Peristiwa Daerah

Aktivitas Gunung Semeru Meningkat, Tambang Pasir tidak Terpengaruh

Rabu, 04 Maret 2020 - 16:42 | 177.41k
Meski aktivitas Gunung Semeru meningkat para penambang di aliran lahar Semeru tetap melakukan pertambangan. (FOTO: qomaruddin Hamdi/TIMES Indonesia)
Meski aktivitas Gunung Semeru meningkat para penambang di aliran lahar Semeru tetap melakukan pertambangan. (FOTO: qomaruddin Hamdi/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, LUMAJANG – Meningkatnya aktivitas Gunung Semeru dan cuaca ekstrem belakangan ini tidak melulu menimbulkan kekhawatiran. Beberapa kalangan melihat hal itu menjadi berkah. 

Penambang Pasir di aliran lahar Gunung Semeru misalnya, mereka melihat fenomena itu sebagai ladang rejeki. Aliran lahar Semeru membawa pasir untuk mereka tambang.

Advertisement

Jukri salah satu penambang pasir yang ada di Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo mengatakan, dari tempatnya menambang, lava pijar dan hembusan awan panas sangat jelas terlihat.

Dia dan penambang lainnya sadar, jika lahan yang mereka tambang merupakan daerah rawan lahar. "Iya tahu kalau daerah rawan, tapi mau bagaimana lagi. Ini pekerjaan kami," katanya.

Meski sudah mengetahui hal itu, Jukri dan puluhan penambang lainnya tidak mau ambil pusing. Beberapa tanda jika akan terjadi lahar besar sudah mereka pahami. Seperti awan mendung di sekitar Gunung Semeru.

Jika hal itu terjadi, dia dan pekerja tambang lainnya segera bergegas keluar dari aliran lahar Gunung Semeru. "Kami hanya siap siaga saja untuk menyelamatkan truk. Kalau cuaca mendung sudah cepat cepat keluar dari aliran ini," tuturnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES