Peristiwa Daerah

Unik, Mata Prabu Siliwangi di Lukisan ini Bisa Melihat ke Arah Manapun

Minggu, 10 Mei 2020 - 20:44 | 272.84k
Pengunjung tengah menyaksikan lukisan Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi. (Foto: Muhamad Jupri/TIMES Indonesia)
Pengunjung tengah menyaksikan lukisan Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi. (Foto: Muhamad Jupri/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, CIREBON – Lukisan Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi yang terletak di Museum Pusaka Keraton Kesepuhan Cirebon memiliki keunikan. Yakni terletak pada kedua mata Prabu Siliwangi yang seolah mengikuti ke arah manapun pengunjung berada.

Dalam lukisan tersebut, sosok Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi sebagai raja yang terkenal dari Kerajaan Padjajaran, tengah berdiri dengan mengenakan mahkota dan jubahnya. Sementara tangan kirinya memegang keris. Di sampingnya tampak seekor macan yang mendampingi.

Advertisement

Menurut Wakabag Paket Wisata Museum Pusaka Keraton Kesepuhan Cirebon, RM Hafid Permadi, lukisan tersebut memang kerap menjadi salah satu daya tarik pengunjung museum. Karena, dimana pun posisi pengunjung untuk melihat lukisan tersebut, mata dan anggota badan Prabu Siliwangi seolah mengikuti.

lukisan-Sri-Baduga-Maharaja-Prabu-Siliwangi-b.jpg

"Keunikan lukisan ini terletak pada kedua matanya yang seolah mengikuti di mana pun posisi kita berada," tuturnya, Minggu (10/5/2020).

Hafid melanjutkan, jika dilihat dari kacamata orang yang mempunyai ilmu spiritual, banyak yang mempercayai jika lukisan tersebut memiliki nilai mistis. Namun, ada juga yang menyebutkan jika lukisan tersebut sebagai gambar 3D dan 4D.

"Banyak persepsi yang berbeda,tergantung orang yang melihatnya," jelasnya.

Hafid menjelaskan, lukisan Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi tersebut dibuat oleh seorang pelukis asal Garut bernama Ridho. Lukisan tersebut dibuatnya pada tahun 2004.

Sebelum mulai melukis, lanjut Hafid, Ridho terlebih dahulu melakukan sejumlah ritual di Sancang, tempat yang diyakini sebagai tempat terakhir menghilangnya Prabu Siliwangi, demi mencari imajinasi tentang sosok Prabu Siliwangi.

"Ketika melakukan ritual itulah, Ridho didatangi oleh sesosok yang mengaku sebagai Prabu Siliwangi," tuturnya.

Setelah mengetahui sosok Prabu Siliwangi, lanjut Hafid, Ridho pun langsung melukisnya. Setelah selesai, lukisan tersebut diserahkan ke Keraton Kesepuhan Cirebon ketika Sultan Sepuh XIII PRA Maulana Pakuningrat masih bertahta.

"Lukisan itu pun kemudian disimpan sebagai salah satu benda koleksi di museum," ungkap Hafid terkait keunikan lukisan Sri Baduga Maharaja Prabu Siliwangi.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Cirebon

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES