Operasi Gabungan, Dishub dan Polrestabes Semarang Tertibkan Juru Parkir

TIMESINDONESIA, SEMARANG – Sebanyak 25 orang juru parkir terjaring razia operasi gabungan yang dilakukan Dinas Perhubungan Kota Semarang dan Satlantas Polrestabes Semarang. Razia dilakukan di depan pasar Peterongan pada Senin (18/5/2020).
Kepala Bidang Pengendalian dan Oprasional Dinas Perhubungan Kota Semarang, Danang Kurniawan, mengatakan, di antara 25 juru parkir itu, 13 diantaranya positif melakukan pelanggaran.
Advertisement
Petugas berusaha memindahkan kendaraan yang terparkir tidak pada tempatnya. (Mushonifin)
"Jukir yang diperiksa ada 25 , sementara yang melanggar ada 13," ujarnya usai kegiatan razia tersebut
Sasaran penertiban itu adalah juru parkir yang melanggar perijinan, melebihi batas tarif, dan pelanggaran rambu larangan parkir.
Selain di depan pasar peterongan, operasi ini juga dilakukan di jalan Mataram, MT Haryono, Kompleks Jurnatan, dan jalan H. Agus Salim Pasar Johar.
Danang menambahkan, sasaran yang utama adalah pelanggaran rambu larangan parkir, dan pemarkiran dua saf atau lebih. Sementara untuk pelanggaran tarif dan perijinan tidak ditemukan
"Tidak ditemukan pelanggaran tarif, hanya pelanggaran tata cara parkir yaitu melebihi garis parkir dua saf atau lebih," ujar Danang
Selain melakukan operasi penertiban, Dinas Perhubungan dan Satlantas Polrestabes Semarang juga melakukan pembagian masker bagi juru parkir dan pengguna jalan.
"Kami bagi masker bagi jukir dan pengguna jalan juga mas," ucap Danang.
Khusus untuk juru parkir, mereka diperintahkan untuk mengenakan kaus tangan saat bekerja untuk menghindari penularan covid-19. "Kami juga perintahkan beli kaos tangan bagi jukir yang tidak memakai. Yang tidak pakai kaos tangan kami suruh beli di toko terdekat. Bagi tukang parkir yang tidak pakai masker kami berikan masker, kami juga sampaikan protokoler kesehatan di lingkungan kerja mereka," katanya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Rizal Dani |