Peristiwa Daerah

Kawasan Industri IWIP Terendam Banjir, Aktivitas Smelter Dihentikan Sementara

Rabu, 26 Agustus 2020 - 15:20 | 285.57k
Kawasan Industri PT IWIP yang tergenang banjir.(FOTO: Halamaherapost)
Kawasan Industri PT IWIP yang tergenang banjir.(FOTO: Halamaherapost)

TIMESINDONESIA, HALMAHERA TENGAH – HALTENG- Salah satu perusahaan besar yang beroperasi di Weda, Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara, terendam banjir. Banjir yang melanda PT  Weda Bay Industrial Park (IWIP) itu diakibatkan hujan deras dua hari berturut-turut.

"Benar hari ini, Rabu, 26 Agustus 2020 telah terjadi banjir di jalan transhalmahera dan beberapa area di kawasan industri Weda Bay yang disebabkan oleh hujan deras selama dua hari berturut turut," terang manajemen PT IWIP melalui siaran pers yang diterima TIMES Indonesia

PT-IWIP-2.jpg

Saat ini, manajemen PT IWIP sedang melakukan evakuasi, sehingga aktivitas kerja di pabrik smelter untuk sementara waktu akan dihentikan sampai banjir termitigasi.

Sementara Manajemen Komunikasi PT IWIP, Bilal mengatakan bajir disebabkan meluapnya sungai Ake Sake. Menurutnya, itu sudah menjadi langganan saat hujan sampai 4 jam non stop maka akan meluap.

"Dalam sejarah sungai Ake Sake itu, akan banjir kalau hujan deras selama 4 jam," cetusnya.

Bilal juga mengatakan air yang meluap dengan ketinggian sekitar 40-50 centimeter itu hanya menggenangi sebagian akomodasi sekitar sungai, sampai jalan menuju area smelter.

PT-IWIP-3.jpg

"Kalau area smelter itu tidak masuk ke dalam smelter hanya di jalan saja," tukasnya.

Pihak perusahaan saat ini belum bisa menaksir kerugian yang terjadi akibat banjir tersebut. "Saya belum bisa prediksi kerugiannya,"imbuhnya

Ia menambahkan, untuk saat ini langkah awal belum bisa diambil karena di perusahan masih di area perusahan masih hujan deras.

Sebagai Informasi, Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) merupakan Kawasan Industri terpadu pengolahan logam berat yang terletak di Lelilef, Weda, Halmahera Tengah Maluku Utara yang didirikan pada 30 Agustus 2018 dan merupakan salah satu dari Proyek Prioritas Nasional RPJMN 2020-2024.

Sebagai pengelola Kawasan Industri, IWIP menyediakan infrastruktur penunjang seperti jalan akses, pelabuhan, airport, untuk memfasilitasi kegiatan pabrik Ferronickel Smelter para tenant, antara lain PT Weda Bay Nickel, PT Yashi Indonesia Investemt dan PT Youshan Indonesia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES