Jalan Ijen Kota Malang Ditutup Saat Weekend, Cek Jadwalnya

TIMESINDONESIA, MALANG – Ruas Jalan Ijen, Kota Malang bakal ditutup sementara untuk mengurangi aktivitas warga. Penutupan jala protokol tersebut hanya saat weekend saja, yakni Sabtu dan Minggu.
Satlantas Polresta Malang Kota telah berkoordinasi dengan Dishub Kota Malang serta Satpol PP untuk teknis pelaksanaan di lapangan.
Advertisement
Kasatlantas Polresta Malang Kota, AKP Ramadhan Nasution, menjelaskan Jalan Besar Ijen memang kerapkali menjadi titik perkumpulan masyarakat dan melintas terutama saat weekend.
"Keputusan ini untuk pembatasan kegiatan masyarakat, seperti beberapa waktu lalu saat awal-awal kebijakan physical distancing," katanya, Kamis (24/9/2020).
Penutupan saat weekend ini bersifat hanya sementara. Untuk jadwalnya, dimulai pukul 06.00 hingga 10.00 WIB. Sedangkan pada malam hari, jalan ditutup total mulai 19.00 sampai 24.00 WIB.
"Penutupan Jalan Besar Ijen ini akan terus kami lakukan, hingga mendapat perintah lebih lanjut untuk membuka kembali jalan tersebut," tegasnya.
Pihaknya menyiapkan skema rekayasa lalu lintas sebagai antisipasi kemacetan selama penutupan Jalan Besar Ijen. Sosialisasi dengan memasang banner imbauan di sekitar jalan tersebut dipasang.
Sebagai informasi, Kota Malang saat ini masih berada di zona merah. Data Covid-19 per 24 September 2020 menunjukkan peningkatan 5 orang positif. Total hingga hari ini ada 1.756 orang yang terkonfirmasi positif. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Rizal Dani |