Cak Thoriq, Bupati Lumajang Positif Covid-19

TIMESINDONESIA, LUMAJANG – Melalui akun media sosialnya, Bupati Lumajang Thoriqul Haq atau yang akrab disapa Cak Thoriq mengumumkan bahwa dirinya terjangkit Covid-19, Jumat (11/12/2020). Dari video berdurasi hampir tiga menit tersebut, Bupati meminta maaf dan doa agar lekas dinyatakan negatif dari Covid-19.
"Saya ingin menyampaikan informasi penting, berkenaan dengan saya telah melakukan dua kali tes swab," katanya.
Advertisement
Tes swab pertama dilakukan pada Rabu (9/12/2020) dan hasilnya negatif. Dirasa kurang, Bupati kembali melakukan tes swab. "Tes kedua ini saya dinyatakan positif," ucapnya.
Bupati menyampaikan, tentu pihaknya harus mematuhi protokol kesehatan. Seperti melakukan isolasi mandiri dan melakukan pemeriksaan awal apakah ada gejala medis.
"Alhamdulillah sekarang saya dalam keadaan sehat bugar. Tentu saya mohon doa semoga saya cepat di nyatakan negatif setelah melakukan isolasi mandiri," harapnya.
Untuk itu Bupati berpesan agar masyarakat Lumajang sadar betapa pentingnya menggunakan masker, cuci tangan dan mematuhi protokol kesehatan. "Ayo semua sama sama sadar, bareng bareng lakukan atas kesadaran sendiri bahwa potokol kesehatan harus dilaksanakan," ujar Bupati Lumajang Cak Thoriq.
Kasus Bupati Lumajang terpapar Covid-19 menambah daftar para kepala daerah yang terjangkit virus ini. Per 1 Desember 2020, tercatat ada 14 kepala daerah yang terkena Covid-19. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sholihin Nur |