TP PKK Kabupaten Cirebon Berikan Rapid Test Gratis Untuk Ibu Hamil

TIMESINDONESIA, CIREBON – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Cirebon (TP PKK Kabupaten Cirebon) memberikan rapid test gratis kepada ibu hamil dan ibu PKK di Kantor Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (16/12/2020).
Sekretaris PKK Kabupaten Cirebon, Elin Yuniawan menuturkan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari TP PKK Provinsi Jawa Barat, yang bekerjasama dengan Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP) Kabupaten Cirebon dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon.
Advertisement
Ia mengatakan, kegiatan rapid test gratis dalam rangka memperingati hari ibu ke-19 tahun 2020, yang diadakan di seluruh Kabupaten Cirebon.
"Kegiatan ini akan dilakukan serentak di Kabupaten Cirebon sampai dengan tanggal 20 Desember 2020,"ujarnya.
Masih dikatakannya, akan ada 40 Kecamatan dan 60 Puskesmas yang akan dijadikan sebagai tempat rapid test gratis.
"Untuk sasarannya yaitu ibu hamil dan juga ibu PKK," ungkapnya.
Kasi Surveilance dan Imunisasi Dinkes Kabupaten Cirebon, Dedi Supriyatna mengatakan rapid test gratis yang dilakukan TP PKK Kabupaten Cirebon ini merupakan permintaan dari Tim PKK Provinsi dalam melakukan screening. Sebab, jika nanti terdapat hasil yang reaktif maka akan dirujuk ke Labkesda dan melakukan tes usap atau swab test. "Hanya 1 dari 22 orang yang dinyatakan reaktif," katanya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |